Ranieri: Kante Seperti Baterai

Ranieri: Kante Seperti Baterai
(c) AFP

Bola.net - - Claudio Ranieri memuji pemain , N'Golo Kante, yang ia anggap sebagai nyawa di setiap tim yang dibelanya.

Kante akan kembali ke Leicester untuk kali pertama sejak ia memutuskan pindah ke Stamford Bridge dengan nilai transfer 30 juta pounds di musim panas.

Dan kini ia mampu membantu The Blues duduk di puncak klasemen liga dengan keunggulan lima poin dan amat difavoritkan untuk menjadi juara musim ini.

Ranieri, yang sebelumnya merasakan aksi positif Kante ketika Leicester juara musim lalu, mengatakan di Daily Star: "Dia adalah baterai kami. Saya melakukan semua yang saya bisa untuk mencoba dan mempertahankannya, namun dia ingin pergi dan itu wajar."

"Dia mengatakannya saya di musim panas usai kami juara, dan saya bisa mengerti. Ketika ada klub besar datang, wajar jika sang pemain ingin langsung pindah ke tim baru."

"Berasma N'Golo di tim, kami seperti punya 12 pemain. Saya tidak terkejut dengan dampak yang ia berikan di Chelsea, karena dia pemain yang amat bagus. Saya masih berpikir bertahan di sini adalah yang terbaik untuknya, karena dia disini lebih banyak mendapat sorotan dibanding di Chelsea."