Ramsey Tak Terganggu Kritikan Fans Arsenal

Ramsey Tak Terganggu Kritikan Fans Arsenal
Aaron Ramsey (c) Arsenal

Bola.net - - Defender timnas Wales Chris Gunter mengklaim bahwa Aaron Ramsey sama sekali tak terganggu atau terbebani dengan kritikan-kritikan yang selama ini dilontarkan fans .

Ramsey tampil fenomenal bagi Arsenal, khususnya di musim 2013-14 saat tim itu memenangi trofi FA Cup. Akan tetapi setelah itu performanya menurun.

Hal tersebut tak lepas dari faktor cedera yang sering menghinggapinya. Ia pun jadi sering keluar masuk tim akibat hal tersebut. Ia pun jadi kesulitan menemukan performa terbaiknya.

Ia kerap tampil inkonsisten sampai saat ini. Alhasil para fans Arsenal pun mulai sering melontarkan kritik kepada dirinya.

Namun demikian, hal tersebut tak membuat Ramsey terganggu. Hal itu ditegaskan oleh defender Reading yang juga jadi rekan setimnya di timnas Wales, Chris Gunter.

"Ia baik-baik saja, itu bukan sesuatu yang mengganggu dirinya," tegas Chris pada BBC.

"Ia tidak perlu membuktikan diri kepada siapa pun, dan hal itu tidak akan mengganggu Aaron karena Anda mengetahui sangat cepat dalam sepak bola siapa yang harusnya Anda dengarkan," tuturnya.

"Satu-satunya orang yang harus Anda buat terkesan adalah Anda rekan setim dan manajer Anda dan segala sesuatu yang terjadi di sekitar itu. Anda mengambilnya dan hal itu berubah setiap pekannya," tandasnya.