Ramsey: Semua Berkat Dukungan Suporter

Ramsey: Semua Berkat Dukungan Suporter
Aaron Ramsey (c) AFP
Bola.net - Arsenal berhasil memastikan langkah mereka ke ronde kelima Piala FA berkat kemenangan 4-0 atas Coventry City kemarin (24/01). Hasil tersebut menjaga asa juara mereka di ajang piala domestik masih terjaga setelah sebelumnya The Gunners tersingkir dari Capital One Cup di tangan Chelsea.

Gelandang Arsenal yang saat ini tengah cedera, Aaron Ramsey menyebut bahwa dukungan fanatik suporter Emirates Stadium adalah faktor penting di balik konsistensi tim di tengah jadwal yang padat. Tambahan motivasi dari pemain ke 12 tersebut dianggap pemain asal Wales ini memiliki peranan vital dalam mendukung performa tim yang tengah didera kelelahan fisik.

"Saat ini kami sepertinya rutin bermain setidaknya dua laga dalam sepekan. Kami tentu sangat menghargai setiap dukungan yang diberikan fans. Sebagai gantinya, adalah kami melakukan pekerjaan kami dengan fokus untuk memberikan hasil terbaik di lapangan," kata pemain berusia 23 tahun ini.

"Sungguh luar biasa antusiasme dan dukungan yang kami dapatkan di sini tiap pekannya."

Pemain kelahiran Caerphilly ini menjadi salah satu pilar paling bersinar bagi Arsenal musim ini berkat produktivitas golnya yang melonjak drastis. Namun karena didera cedera paha, Ramsey harus absen dari laga-laga Arsenal sejak akhir tahun lalu.

  (tds/mri)