Ramsey: Pemain Arsenal Dukung Wenger

Ramsey: Pemain Arsenal Dukung Wenger
Wenger masih mendapat kepercayaan pemain. (c) AFP
Bola.net - Gelandang Arsenal Aaron Ramsey menegaskan bahwa para penggawa The Gunners tidak pernah kehilangan kepercayaan terhadap Arsene Wenger. Meski selama ini Wenger kerap mendapatkan kritikan, namun internal Arsenal masih cukup kompak.

Ramsey menyebutkan bahwa kemenangan 4-1 atas Galatasaray merupakan bukti bahwa para pemain Arsenal masih mendukung Wenger. Semua pemain terpacu untuk mendapat hasil bagus dengan Wenger.

"Semua pemain di Arsenal ingin bekerja keras demi Wenger, kami sudah membuktikannya lagi dan lagi. Wenger sudah mendapatkan berbagai kritikan tak adil, tapi kami semua masih bersatu. Kami ingin mendapat hasil bagus demi diri sendiri dan Wenger," tegas Ramsey kepada London Evening Standard.

Salah satu alasan utama para penggawa Arsenal mendukung Wenger adalah karena The Professor sudah mengenal tim dengan sangat baik. Wenger tahu caranya memaksimalkan para pemain Arsenal.

"Setiap kali kami akan bertanding, dia sudah tahu kualitas kami. Dia selalu percaya kepada kami dan memberikan perasaan yang baik. Setiap kami bermain, kami mewakili diri sendiri, klub dan Wenger." [initial]

 (les/hsw)