Ramsey Impikan Debut Euro

Ramsey Impikan Debut Euro
Aaron Ramsey (c) AFP
Bola.net - Gelandang Arsenal, Aaron Ramsey memasuki musim kompetisi anyar dengan target bermain di Euro.

Ramsey mengatakan bahwa akan hebat jika ia mampu menghantar Wales lolos ke kompetisi antar negara Eropa untuk kali pertama sepanjang sejarah.

"Itu akan jadi capaian yang fantastis untuk para pemain dan staff. Untuk sebuah negara kecil seperti kami itu bukan hal yang mudah dan menjadi yang pertama di sepanjang sejarah kami untuk melakukannya, itu bakal hebat," tutur Ramsey pada reporter.

"Kami amat bangga dengan fakta bahwa kami sekarang ada di peringkat 10 dunia. Masih ada beberapa laga yang harus kami mainkan untuk bisa memastikan diri lolos. Namun kini kami ada di momen dan spirit yang bagus. Kami tidak sabar menjalaninya dan lolos ke Prancis," pungkasnya. [initial]



 (tfa/rer)