Ramsey Bertekad Angkut Lebih Banyak Trofi Lagi

Ramsey Bertekad Angkut Lebih Banyak Trofi Lagi
Aaron Ramsey. (c) AFP
Bola.net - Gelandang Arsenal Aaron Ramsey punya target tinggi jelang musim kompetisi 2014-15. Ia ingin kembali meraih trofi setelah di musim lalu The Gunners berhasil menyabet FA Cup.

Arsene Wenger memang tampak serius membenahi skuatnya dengan mendatangkan sejumlah pemain baru seperti Alexis Sanchez dan Mathieu Debuchy. Ramsey pun semakin optimis bila di musim depan mereka bisa kembali sukses seperti tahun lalu.

"Saya rasa kami punya kesempatan besar. Semoga semua pemain yang bermain di Piala Dunia datang dengan kondisi kuat dan fit dan kami bisa menginjak lapangan saat musim dimulai," ucap Ramsey di situs resmi klub.

"Perasaan saat menjuarai FA Cup sangat spesial dan saya yakin semua pemain ingin hal yang sama musim ini. Kami akan mengerahkan segalanya untuk memenangkan beberapa trofi tahun ini."

Arsenal sendiri di musim 2013/14 hanya sanggup finis di posisi keempat kompetisi Premier League.[initial]

 (gl/ada)