Ramsey Berharap Trio Arsenal Semakin Padu

Ramsey Berharap Trio Arsenal Semakin Padu
Mesut Ozil. (c) AFC

Bola.net - - Aaron Ramsey berharap bisa terus mengandalkan trio Alexandre Lacazette, Alexis Sanchez, dan Mesut Ozil, untuk mencetak gol di masa mendatang.

Fans Arsenal untuk kali pertama melihat ketiga pemain tersebut turun bersama sebagai starter, kala mereka menang 5-2 atas Everton di Goodison Park pekan lalu.

Sanchez, Ozil, dan Lacazette sama-sama mencetak gol di laga tersebut, dan Ramsey berharap ketiganya bisa terus membangun kerja sama yang apik untuk membantu Arsenal meraup kemenangan vital di masa mendatang.

"Saya kira dengan semua pemain yang kami punya di skuat, kami lebih dari sekedar mampu untuk menunjukkan penampilan terbaik," tutur Ramsey menurut Metro.

Alexandre Lacazette dan Alexis Sanchez.Alexandre Lacazette dan Alexis Sanchez.

"Dengan para pemain ini mencetak gol, mereka juga akan mencetak gol, jadi saya senang menyambut mereka lagi di dalam tim dan semoga mereka bisa terus menciptakan dan membuat peluang gol."

Meski sukses kembali ke jalur kemenangan di Premier League, Arsenal kini tengah duduk di luar posisi empat besar klasemen. Tengah pekan ini, mereka akan menghadapi Norwich City di babak 16 besar Piala Liga yang akan dimainkan di Emirates.