Ramsey: Arsenal Bisa Meraih Gelar Liga

Ramsey: Arsenal Bisa Meraih Gelar Liga
Aaron Ramsey (c) ist
Bola.net - Pemain Arsenal, Aaron ramsey, mengatakan bahwa efek kemenangan di ajang Piala FA bisa mendorong semangat para pemain Arsenal untuk meraih gelar liga musim depan. Musim lalu, The Gunners sukses finish di urutan ketiga di bawah Manchester City dan Chelsea.

"Ada kepercayaan bahwa kami bisa meraih gelar liga. Beberapa musim terakhir, kami telah menjuarai Piala FA dan saat ini kalian bisa melihat kami lebih lapar dan ingin memenangkan liga," ujarnya kepada Sky Sports.

Ia juga berharap agar timnya bisa melewati awal musim dengan baik. "Kami harus memulai musim dengan baik, kalian sudah melihat Chelsea musim lalu dan mereka berada di atas. Kami menunjukkan apa yang kami bisa di akhir musim lalu," imbuh pahlawan kemenangan Arsenal di final Piala FA 2014 itu.

Skuad asuhan Arsene Wenger sendiri terakhir kali meraih gelar liga pada tahun 2004 silam. Dalam kemenangan tersebut, Arsenal menciptakan tim yang disebut 'Invincibles', dimana skuad yang dihuni Thierry Henry, Robert Pires dan Fredik Ljunberg itu sama sekali tidak terkalahkan di ajang liga.[initial]

 (sky/yp)