
Bola.net - Manajer interim Manchester United, Ralf Rangnick mulai menyusun rencana transfer Setan Merah di musim panas nanti. Sang manajer dilaporkan akan mengupayakan Antonio Rudiger bergabung dengan skuat mereka.
Rangnick akan turun jabatan di musim panas nanti. Ia berhenti menjadi pelatih interim Manchester United di musim panas nanti dan akan bergeser menjadi konsultan Manchester United.
Salah satu tugas utama Rangnick nanti adalah membantu transfer Manchester United. Ia harus menyediakan pemain yang tepat untuk mendukung skema permainan sang manajer baru.
Advertisement
Mneurut The Daily Mail, Rangnick sedang mengupayakan beberapa transfer pemain baru. Salah satu pemain yang sedang diupayakan Rangnick adalah Antonio Rudiger.
Simak situasi transfer Rudiger di bawah ini.
Kebutuhan Tim
Menurut laporan itu, Rangnick sedang mengupayakan Rudiger untuk bergabung dengan Manchester United.
Setan Merah sedang membutuhkan bek tengah baru. Mereka butuh sosok yang bisa menjadi tandem Raphael Varane, setelah performa Harry Maguire tergolong mengecewakan.
Rudiger tiga tahun terakhir terbukti gacor di EPL. Jadi Rangnick menilai sang bek bisa menjadi pengganti Maguire di musim depan.
Sedang Diupayakan
Laporan itu mengklaim bahwa Rangnick sudah bergerak untuk mengamankan jasa Rudiger.
Ia sedang melobby agen sang bek. Ia ingin Rudiger bisa menjadi bagian dari skuat Setan Merah.
Saat ini proses negosiasi sedang berlangsung. Namun belum ada kesepakatan yang terjalin di antara kedua pihak.
Tunggu Manajer Baru
Rangnick sendiri dilaporkan belum bisa menego terlalu serius untuk transfer Rudiger ini.
Ia perlu mendapatkan persetujuan manajer baru MU untuk mendaratkan bek Timnas Jerman itu di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(The Daily Mail)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 12 April 2022 21:59
-
Liga Champions 12 April 2022 18:03
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...