Rahsford Kagumi Mentalitas Pemenang Ibrahimovic

Rahsford Kagumi Mentalitas Pemenang Ibrahimovic
Zlatan Ibrahimovic (c) AFP
- Penyerang muda Manchester United, Marcus Rashford, mengaku sangat terkesan dengan mentalitas pemenang yang dimiliki oleh seniornya di klub tersebut, Zlatan Ibrahimovic.


Penyerang gaek asal Swedia tersebut memang pemain yang memiliki mental yang tangguh. Di mana pun ia berlaga, seperti di AC Milan maupun , ia selalu bisa membawa klubnya meraih gelar juara. Mulai dari Belanda, Italia, Spanyol dan Prancis. Sudah banyak gelar yang dikoleksi oleh pemain 34 tahun ini.


Mentalitas pemenang Ibrahimovic itu ternyata amat dikagumi oleh Rashford. Ia mengatakan bahwa dirinya dan pemain lain harus mencontoh hal tersebut agar bisa meraih kesuksesan.


"Zlatan sangat mudah untuk diajak berbicara dan ia bisa dengan mudah bergaul dengan siapa saja. Cara dirinya mempersiapkan diri setiap pertandingan adalah selalu memikirkan kemenangan. Ia ingin menang, terlepas dari siapapun lawannya, apakah kita kandang atau tandang, apa pun rintangannya, ia selalu ingin menemukan cara untuk menang," puji Rahsford pada situs resmi MU.


"Mentalitas Itulah yang Anda butuhkan agar bisa berada di level atas. Di sanalah ia berada dan ia sudah berada di level itu selama bertahun-tahun," tandasnya. [initial]


 (mufc/dim)