Rahman Girang Gabung Klub Sekelas Chelsea

Rahman Girang Gabung Klub Sekelas Chelsea
Baba Rahman (c) ist
Bola.net - Baba Rahman mengaku sangat senang akhirnya resmi menjadi pemain Chelsea dan tak sabar untuk segera bertemu rekan-rekan barunya di klub EPL tersebut.

Pada hari Senin (17/08) ini, usai menuntaskan laga kontra Manchester City, Chelsea mengumumkan bahwa mereka telah menuntaskan transfer Rahman dari klub Bundesliga, Augsburg.

Kesuskesan transfer itu membuat Rahman merasa sangat bahagia. Bek kiri berusia 21 tahun itu pun merasa sangat bersemangat untuk bersua dengan rekan-rekan barunya di klub London tersebut.

"Saya sangat senang bisa gabung dengan Chelsea, salah satu klub terbesar di dunia. Dan saya tak sabar untuk berlatih dengan rekan-rekan baru saya dan saya juga sangat tak sabar untuk bermain bersama mereka dan juga Tuan Mourinho," ujar pemain asal Ghana ini pada situs resmi The Blues.

"Saya juga tak sabar menantikan kesempatan untuk bertemu dengan para fans sesegera muungkin," sambungnya.

Chelsea tak mengumumkan berapa lama mereka mengontrak Rahman di Stamford Bridge. Mereka juga tak mengumumkan berapa biaya transfer yang harus mereka keluarkan untuk memboyongnya dari klub Bundesliga tersebut. [initial]

 (cfc/dim)