
Bola.net - - Duet Zlatan Ibrahimovic dan Paul Pogba menjadi kunci kemenangan Manchester United atas Crystal Palace dengan skor 2-1. Pogba dan Ibra bergantian mencetak gol pada pertandingan di pekan ke-16 Premier League ini.
Gol yang mereka ciptakan menunjukkan kekompakan kedua pemain ini di atas lapangan. Pogba mencetak gol pada menit ke-45 setelah menerima umpan dari Ibra.
Begitu juga dengan gol Ibra pada menit ke-88. Gantian Pogba yang memberikan umpan pada pemain asal Swedia tersebut.
Terkait kekompakannya dengan Pogba, Ibra tak sungkan untuk membocorkan rahasianya. Menurutnya, ia memang punya komunikasi yang baik dengan Pogba. Termasuk saat berada di luar lapangan.
"Kami sering berbicara dan kami selalu mencoba untuk saling membantu. Saya rasa dia suka dengan gaya bermain saya dan saya juga ingin bermain dengannya," ucap Ibra kepada Express.
"Tapi ini bukan hanya tentang kami berdua, ini tentang tim," sambungnya.
Zlatan Ibrahimovic dan Paul Pogba
Bagi Ibra, kemenangan atas Crystal Palace sangat penting. Karena pada laga ini para pemain MU sudah bekerja sangat keras. Meski pun sejatinya MU justru tidak tampil pada level permainan terbaiknya.
"Kami semua bekerja dengan sangat keras. Anda bisa menyaksikan bahwa kami tidak dalam penampilan terbaik kami, tapi kami masih bisa menang."
"Terkadang kami berada di level atas dan tidak mendapatkan kemenangan, seperti pada beberapa pekan terakhir," tutup mantan pemain Juventus ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 14 Desember 2016 23:02
-
Liga Inggris 14 Desember 2016 22:48
-
Liga Inggris 14 Desember 2016 22:07
-
Liga Inggris 14 Desember 2016 21:29
-
Liga Inggris 14 Desember 2016 17:44
Kasus Mata Jadi Bukti Mourinho Tak Keberatan Lepas Depay dan Schneiderlin
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 03:15
-
Liga Italia 23 Maret 2025 03:03
-
Liga Italia 23 Maret 2025 03:02
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 02:45
-
Liga Italia 23 Maret 2025 02:32
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 02:15
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...