Rahasia Keburagan Skuad Manchester United: Patuh Protokol Kesehatan!

Rahasia Keburagan Skuad Manchester United: Patuh Protokol Kesehatan!
Manchester United merayakan gol yang dicetak Anthony Martial saat menghadapi Aston Villa dalam laga lanjutan Premier League, Sabtu (2/1/2021). (c) AP Photo

Bola.net - Berbeda dengan Liverpool, Manchester United telah hampir bebas dari badai cedera. Mereka punya skuad penuh dalam kondisi hampir 100 persen bugar jelang menghadapi Burnley dalam ajang Premier League.

Pertandingan yang dilangsungkan pada Rabu (13/1/2021) dini hari nanti itu sangat penting buat Manchester United. Sebab jika menang, mereka bisa mengambil alih puncak klasemen dari tangan Liverpool.

Jadwal Manchester United terbilang cukup padat. Sebab pada akhir pekan lalu, mereka masih harus melakoni putaran ketiga FA Cup kontra Watford. Untungnya, Ole Gunnar Solskjaer masih bisa mengistirahatkan beberapa pemain pentingnya.

Kabar baik buat Manchester United tidak berhenti sampai di situ. Dua dari pemain yang sempat diragukan kondisinya, Luke Shaw dan Victor Lindelof, telah berlatih penuh. Paul Pogba dan Eric Bailly pun sudah bisa mengikuti sebagian sesi latihan.

Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.

1 dari 2 halaman

Rahasia Kebugaran Pemain MU

Praktis, Manchester United hanya menyisakan satu pemain di ruang perawatan. Dia adalah Phil Jones, yang tidak didaftarkan dalam skuad untuk pentas Premier League dan belum pernah bermain lagi selama hampir satu tahun.

Tanpa menghitung Jones, Manchester United kini memiliki skuad penuh yang siap bertanding. Padahal pada awal musim mereka sempat dilanda badai cedera yang menimpa pemain seperti Bailly, Anthony Martial, hingga Marcus Rashford.

Sebagai tambahan, Manchester United tidak memiliki pemain yang bermasalah dengan Covid-19. Fakta ini jelas membuat Ole Gunnar Solskjaer selaku pelatih merasa senang.

"Bukan cuma soal kebugaran, cedera, tapi juga Covid. Anda bisa melihat tim terkena dampak buruk beberapa kali. Para pemain kami telah melakukannya dengan baik dalam hal itu, sehingga kami tidak kehilangan banyak pemain," ujarnya dikutip dari Manchester Evening News.

2 dari 2 halaman

Berkat 'Stay at Home'

Solskjaer memuji para pemainnya yang taat melaksanakan protokol kesehatan sehingga jauh dari terpaan Covid-19. Dan menurutnya, kegiatan 'stay at home' ini juga membuat para pemainnya bisa tetap bugar.

"Pemain melakukannya dengan baik. Hidup secara umum: Anda jadi tidak memiliki urusan selain sepak bola untuk dilakukan di luar rumah sebanyak sebelumnya," tambah pelatih berkebangsaan Norwegia tersebut.

"Anda tinggal di rumah, beristirahat serta memulihkan diri dan mungkin untuk kesehatan mental, anda melakukan beberapa hal di dalam gym untuk menjaga diri. Saya pikir itu juga menjadi salah satu faktor penting."

"Saya rasa mereka tidak akan terlalu sering keluar, anda jadi punya kesempatan yang lebih sedikit untuk meninggalkan rumah. Semoga mereka tahu bahwa mereka bisa hidup seperti ini di sepanjang karirnya!" pungkas Solskjaer.

(Manchester Evening News)