Rafael: Pertandingan Pra-Musim Itu Penting

Rafael: Pertandingan Pra-Musim Itu Penting
Rafael (c) AFP
Bola.net - Bek kanan Manchester United, Rafael mengungkapkan pentingnya pertandingan uji coba. Ia menilai bahwa pertandingan uji coba yang berkualitas bisa membuat tim menjadi lebih siap menghadapi musim depan

"Pertandingan pra-musim sangatlah penting, pertandingan-pertandingan itu memiliki pengaruh besar terhadap musim yang akan dihadapi nanti. Jika hasilnya bagus, berarti kami sudah siap untuk menghadapi musim depan," ungkap Rafael di situs resmi Manchester United.

Manchester United memang telah menjadwalkan beberapa pertandingan uji coba musim depan. AS Roma, Inter Milan, dan Real Madrid adalah beberapa tim yang dijadwalkan menjadi lawan tanding The Red Devils.

Menanggapi lawan-lawan yang akan dihadapi dalam tur pra-musim Manchester united, Rafael menyatakan keinginannya yang besar untuk bermain.

"Akan sangat fantastis bisa bermain melawan tim-tim dengan sejarah yang besar. Semua orang pasti sangat ingin bermain dalam pertandingan tersebut," ungkapnya. [initial]

 (insd/art)