Rafael Benitez Akui Pertahanan Liverpool Sulit Ditembus

Rafael Benitez Akui Pertahanan Liverpool Sulit Ditembus
Rafael Benitez (c) AFP

Bola.net - - Pelatih Newcastle United, Rafael Benitez mengakui pertahanan Liverpool semakin membaik sejak transfer musim dingin bulan Januari kemarin.

Sudah sejak lama pertahanan Liverpool mendapatkan kritik dari banyak pihak. Kolaborasi pertahanan Liverpool dinilai sangat rentan dengan setiap serangan yang dibangun oleh lawan-lawan mereka. Karena itulah, pos pertahanan selalu menjadi perhatian dari pelatih Jurgen Klopp.

Itulah kenapa bursa transfer musim dingin bulan Januari yang lalu, Liverpool mendatangkan Virgil Van Dijk dari Southampton. Kedatangan Van Dijk tersebut diakui oleh Rafael Benitez mampu memperbaiki pertahanan The Reds.

"Kami ingin lebih kuat dalam pertahanan dan membuat serangan balik lebih banyak. Tapi kami tidak bisa melakukannya, kenapa? karena kami sedang menghadapi tim yang sangat baik," ujarnya dikutip dari liverpoolecho.co.uk

"Kami berada di posisi yang bagus dan berlari dengan kecepatan penuh, namun kami tetap tidak bisa mengalahkan mereka. Saat kamu membeli pemain (Van Dijk), kamu membelinya bukan hanya karena kemampuan teknisnya, namun juga kualitas serta fisik yang baik," tambahnya.

Selain memuji pertahanan Liverpool, Benitez juga memberikan pujian terhadap usaha timnya dalam mengendalikan permainan. Diakui olehnya, The Magpies berhasil mengontrol permainan dan membuat Liverpool kesulitan membuat peluang.

"Hari ini kami berusaha untuk mengambil kontrol permainan dan melancarkan serangan balik. Kami tidak memberikan ancaman di babak pertama, namun kami mengendalikan permainan sehingga mereka tidak memiliki peluang yang baik. Hanya dari tendangan penjuru saja, tidak lebih," ucapnya.

"kami senang dengan hal itu, namun secara keseluruhan kami tetap tidak senang karena seharusnya bisa berbuat lebih," tambahnya.

Newcastle saat ini berada di posisi 16 klasemen sementara Liga Inggris dan diikuti oleh Southampton yang berhasil memangkas jarak dengan hasil seri melawan Stoke City, Sabtu (3/3).