QPR Siap Menampung Johnson

QPR Siap Menampung Johnson
Johnson akan membela QPR?
Bola.net - QPR siap untuk menandatangani kontrak dengan Andrew Johnson dengan status free transfer.

Johnson sendiri sedang mencari masa depan karirnya di lapangan hijau setelah kontraknya dengan Fulham berakhir. Andrew Johnson merumput bersama fulham sejak tahun 2008.

Sejumlah klub telah dikaitkan dengan pemain plontos ini. Reading dan West Ham keduanya diyakini bersaing untuk mendapatkan striker ini.

Tetapi diperkirakan bahwa QPR berada di urutan paling atas dalam memperebutkan tanda tangan Johnson dan itu akan diatur dalam waktu dekat.

QPR mencari pemain tambahan untuk memperkuat skuad mereka menjelang musim baru setelah nyaris terdegradasi dari Liga Premier pada akhir musim lalu.

Johnson menjadi target mereka karena pemain 31 tahun tersebut memiliki segudang pengalaman dan beberapa klub pernah meminta jasanya. Birmingham City (awal karir profesional), Everton dan Fulham.
  (sky/ctr)