Pulis: Liverpool Kandidat Kuat Juara EPL Musim Ini

Pulis: Liverpool Kandidat Kuat Juara EPL Musim Ini
Liverpool (c) LFC
- Pelatih West Bromwich Albion, Tony Pulis memberikan pujian kepada calon lawannya, Liverpool baru-baru ini. Pulis menilai tim besutan Jurgen Klopp itu pantas diperhitungkan sebagai kandidat juara yang kuat untuk musim ini.


Liverpool sendiri memang tengah mengalami periode yang menjanjikan bersama Jurgen Klopp musim ini. Tim asal Merseyside ini belum menyentuh satupun kekalahan semenjak bulan September lalu, di mana saat ini mereka bertengger di posisi empat klasemen sementara EPL.


Pulis sendiri percaya bahwa dengan performa mereka saat ini, The Reds punya peluang yang besar untuk menjadi juara di akhir musim. "Mereka [Liverpool] punya peluang yang sangat besar untuk memenangkan gelar musim ini" beber Pulis kepada Sportsmole.


"Musim ini mereka tidak bermain di Eropa. Terakhir kali mereka tidak bermain di Eropa dan mereka punya tim yang kuat seperti saat ini, mereka nyaris memenangkan gelar di bawah Brendan Rodgers"


"Jurgen Klopp sangat bergairah dan itu bagus untuk tim mereka. Mereka sangat membutuhkan gairah tersebut, karena itu menjadi bagian yang penting dari mereka" tandas mantan pelatih Stoke City tersebut.


Pulis dan Klopp akan saling beradu taktik pada pertandingan pekan ke Sembilan EPL pada malam hari nanti.[initial]


 (sm/dub)