Pujian Setinggi Langit Wenger untuk Koscielny

Pujian Setinggi Langit Wenger untuk Koscielny
Arsene Wenger (c) AFP
Bola.net - Penampilan impresif Laurent Koscielny di laga Arsenal kontra Stoke City (12/9) tak lepas dari pengamatan Arsene Wenger. Manajer The Gunners itu pun melontarkan pujian terhadap bek andalannya itu.

Di laga tersebut, Arsenal sukses meraih kemenangan 2-0 berkat gol yang disumbang Theo Walcott dan Olivier Giroud. Namun, Wenger rupanya lebih menyoroti peran maksimal barisan pertahanan, terutama Koscielny.

"Mereka (bek Arsenal) terlihat sangat kuat dengan Stoke memiliki beberapa serangan berbahaya dan saya pikir Koscielny luar biasa dan Gabriel menjalani laga dengan baik," ujar Wenger di laman resmi klub.

Dipilihnya Gabriel Paulista untuk menemani Koscielny di jantung pertahanan bukan tanpa alasan. Bek asal Brasil tersebut menggantikan peran Per Mertesacker yang harus absen karena menderita sakit.

Mertesacker sebelumnya juga harus absen kala Arsenal melawat ke markas Newcastle dua pekan lalu. Meski demikian, Wenger tetap menjamin tempat di tim utama bagi bek asal Jerman tersebut.

"Ia (Mertesacker) tak perlu khawatir. Ia harus kembali dan bermain. Bagus bagi kami memiliki empat bek tengah tapi di sisi lain ini juga membuat masalah." lanjutnya.

Dengan kemenangan ini, Arsenal untuk sementara bertengger di peringkat tiga tabel klasemen dengan koleksi 10 poin. Di pekan selanjutnya, tim Meriam London bakal menjalani laga panas melawan tim sekota, Chelsea. [initial]

 (afc/pra)