Pujian Setinggi Langit Christian Pulisic untuk Ross Barkley

Pujian Setinggi Langit Christian Pulisic untuk Ross Barkley
Ross Barkley (c) AFP

Bola.net - Winger baru Chelsea, Christian Pulisic memberikan pujian terhadap rekan setimnya, Ross Barkley. Ia menilai sang gelandang memiliki naluri dan kemampuan yang di atas rata-rata.

Pulisic resmi bergabung dengan skuat Chelsea pada musim panas ini. Ia pertama kali dibeli dari Borussia Dortmund pada bulan Januari kemarin sebelum dipinjamkan lagi ke tim asal Jerman tersebut.

Pulisic baru-baru ini mencuri perhatian para pendukung The Blues. Ia membuat dua gol saat Chelsea menumbangkan Red Bull Salzburg dengan skor 5-3.

Pulisic menyebut salah satu alasan mengapa ia bisa membuat dua gol itu karena koneksinya yang bagus dengan Barkley. "Dia [Barkley] sangat mudah untuk diajak kerjasama," ujar Pulisic kepada Goal International.

Baca komentar lengkap Pulisic di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Kemampuan di Atas Rata-Rata

Pulisic mengakui bahwa ia terkesan denagn kemampuan umpan yang dimiliki Barkley.

Ia tidak menyangka sang gelandang mampu membuat umpan yang sangat akurat dari jarak jauh yang berhasil ia konversikan menjadi gol.

"Pada awalnya saya tidak yakin ia bisa mengirimkan umpan itu kepada saya. Namun pada nyatanya ia berhasil membuat umpan itu dari jarak yang sangat jauh."

2 dari 3 halaman

Chemistry Bagus

Pulisic merasa puas dengan kerjasama yang ia bangun bersama Barkley.

Ia berharap kerjasama apik itu bisa berlanjut untuk waktu yang lama.

"Segalanya sangat sempurna antara saya dan dia. Kami membuat koneksi yang sangat bagus dan semoga ini bisa berlanjut." ia menandaskan.

3 dari 3 halaman

Laga Berikutnya

Chelsea dijadwalkan akan menggelar satu laga uji coba lagi sebelum musim 2019/2020 dimulai.

The Blues akan menantang tim asal Jerman, Borussia Monchengladbach pada hari Sabtu (3/8/2019) mendatang.