
Bola.net - Sebuah pujian diberikan Rasmus Hojlund terhadap Kobbie Mainoo. Ia menilai gelandang muda itu telah menunjukkan kualitas yang luar biasa di Manchester United.
Pujian ini disampaikan Hojlund sesudah pertandingan Wolverhampton melawan Manchester United. Di laga ini, Setan Merah nyaris pulang ke Manchester dengan membawa satu poin saja karena pertandingan saat itu sama kuat dengan skor 3-3.
Namun di detik-detik akhir laga, Kobbie Mainoo sukses mencetak gol ke gawang Wolverhampton. Alhasil MU berhasil menang dengan skor 4-3.
Advertisement
Hojlund mengaku terkesan melihat permainan sang gelandang muda itu. "Saya awalnya tidak terlalu mengenalnya di sesi pra musim kemarin, namun semua orang bilang bahwa dia [Mainoo] punya talenta yang luar biasa," buka Hojlund yang dikutip The Metro.
Simak komentar lengkap sang striker di bawah ini.
Sudah Matang
Menurut Hojlund, permainan Mainoo saat ini sudah sangat matang.
Ia menyebut sang gelandang menunjukkan ketenangan dan mampu mengambil keputusan dengan cermat di atas lapangan.
"Dia memiliki tipe tubuh yang bagus, dan permainannya sudah sangat matang. Ia sangat tenang, dan di luar lapangan ia adalah pria yang baik dan juga rileks," sambung Hojlund.
Pemain Istimewa
Menurut Hojlund, tidak banyak pemain muda yang bisa tampil dengan sebaik Mainoo di usianya yang masih 18 tahun.
Jadi ia menilai sang gelandang benar-benar menunjukkan bahwa ia memang memiliki sesuatu yang spesial pada dirinya.
"Anda bisa melihat betapa ia sangat tenang di atas lapangan dan ia juga memiliki talenta yang luar biasa. Saya merasa diri saya masih muda, namun anda bisa lihat ia bisa bermain dengan luar biasa saat usianya masih 18 tahun," pungkasnya.
Laga Berikutnya
Mainoo dan Hojlund kemungkinan besar akan kembali bermain di akhir pekan ini.
Keduanya kemungkinan akan dimainkan Erik Ten Hag melawan West Ham pada hari Minggu (4/2/2024).
Klasemen Premier League
(The Metro)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 2 Februari 2024 19:19
Wolverhampton vs Manchester United, Setan Merah Dirugikan VAR?
-
Liga Inggris 2 Februari 2024 19:00
Jadi Pahlawan Kemenangan MU, Kobbie Mainoo Pegang Teguh 'Ilmu Padi'
-
Liga Inggris 2 Februari 2024 18:45
-
Liga Inggris 2 Februari 2024 17:45
Kalahkan Wolverhampton, Bruno Fernandes Kritik Permainan Manchester United
-
Liga Inggris 2 Februari 2024 17:30
Kobbie Mainoo Jadi Pahlawan MU, Bruno Fernandes: Gak Kaget Tuh!
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 21:16
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 21:00
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:48
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:40
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:28
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 20:18
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...