
Bola.net - Sebuah pujian dilontarkan Josep Guardiola kepada Julian Alvarez. Manajer Manchester City itu menilai sang striker punya talenta yang istimewa dan bakal jadi pemain yang penting bagi timnya.
Pada pertandingan melawan Liverpool beberapa saat yang lalu, Manchester City tidak bisa memainkan Erling Haaland karena sang striker belum fit dari cedera. Alhasil Jurgen Klopp memainkan Julian Alvarez sebagai starter di lini serangnya.
Striker timnas Argentina itu berhasil menunjukkan performa yang apik di laga ini. Ia mampu mencetak satu gol sehingga City menang 4-1 atas The Reds baru-baru ini.
Advertisement
Guardiola mengaku terkesan dengan kemampuan sang striker muda. "Erling [Haaland] adalah pemain yang spesial, dan saya bisa bilang Julian [Alvarez] juga pemain yang spesial," buka Guardiola di laman resmi Man City.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Striker Bertalenta
Guardiola menyebut banyak yang memandang sebelah mata Alvarez karena Haaland lebih bersinar di timnya. Namun ia menegaskan sang striker muda juga punya talenta yang istimewa di timnya.
"Dia pemain yang cerdas. Ia terlibat aktif dalam tiga gol pertama yang kami ciptakan hari ini," sambung Pep.
"Dia bermain di tim yang menjadi juara dunia. Jika dia bukan pemain bagus, ia tidak akan bermain di tim juara dunia."
Merasa Bersyukur
Pep sendiri merasa bersyukur memiliki penyerang muda berbakat seperti Alvarez.
Ia menyebut tidak semua tim beruntung punya dua penyerang hebat sekaligus, jadi ia bahagia Alvarez menjadi bagian dari timnya.
"Saya berterima kasih kepada klub dan Txiki [Begiristain, direktur olahraga City] yang telah mendatangkannya [Alvarez]. Dia pemain muda dan ia bermain dengan bagus bagi kami," imbuhnya.
Statistik Impresif
Musim ini, Alvarez bermain sebanyak 35 kali di skuat City. Namun ia kebanyakan masuk sebagai pemain pengganti.
Meski jam bermainnya terbatas, ia mampu mencetak banyak gol. Musim ini ia sudah mengemas total 13 gol bagi The Citizens.
Klasemen Premier League
(MCFC)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 31 Maret 2023 22:34
-
Liga Inggris 31 Maret 2023 16:22
4 Alasan Manchester City Bakal Pecundangi Liverpool di Akhir Pekan Ini
-
Liga Inggris 31 Maret 2023 14:46
Agen Ilkay Gundogan Bantah Sudah Capai Kesepakatan dengan Barcelona
-
Editorial 31 Maret 2023 13:35
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 00:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 00:41
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...