Pujian Emery untuk Xhaka yang Tak Kenal Lelah

Pujian Emery untuk Xhaka yang Tak Kenal Lelah
Granit Xhaka Usai Mencetak Gol Untuk Arsenal (c) AP

Bola.net - - Bos Arsenal, Unai Emery mengaku puas dengan performa apik Granit Xhaka saat Arsenal bermain imbang 1-1 kontra Liverpool di pekan ke-11 Premier League, Minggu (4/11) dini hari WIB lalu. Saat itu Xhaka berperan penting menghentikan beberapa kali serangan Liverpool.

Xhaka memang terus berkembang di bawah bimbingan Unai Emery. Dia diberi kebebasan bermain di tengah, tak hanya sebagai gelandang bertahan, Xhaka juga kerap membantu serangan.

Menurut Emery, permainan Arsenal saat menghadapi Liverpool nyaris sempurna. Skuat Arsenal mampu menjaga keseimbangan saat menyerang dan bertahan dengan sangat baik.

Dia pun menilai Xhaka berperan penting dalam penampilan apik tersebut. Baca komentar selengkapnya di bawah ini:

1 dari 3 halaman

Keseimbangan

Menurut Emery, laga tersebut menjadi penting karena dukungan suporter yang begitu intens. Saat itu atmosfer Emirates Stadium telah menyuntikkan energi tambahan bagi para pemain The Gunners.

"Momen terbaik dalam sepak bola adalah saat anda mencetak gol - tetapi saya juga menikmati aksi individu. Saya pikir kami berhasil memberikan keseimbangan dalam intensitas yang anda perlukan untuk melawan Liverpool," ungkap Emery di tribalfootball.

"Koneksi dengan suporter sangat penting. Itu membuat atmosfer yang besar. Suporter memberi pemain dorongan yang penting dan energi untuk bersama."

2 dari 3 halaman

Xhaka

Xhaka

Granit Xhaka saat mengeksekusi tendangan bebas di laga Arsenal kontra Newcastle. (c) AP

Lebih lanjut, Emery juga memuji Xhaka yang tak kenal lelah sepanjang pertandingan tersebut. Xhaka dan Lucas Torreira boleh jadi dua pemain paling penting yang membantu Arsenal mengamankan hasil imbang.

"Saya sangat gembira dengan Xhaka karena dia adalah pemain yang sangat bagus. Dia memiliki komitmen hebat dan dia masih ingin terus berkembang, saya pikir dia bisa melakukan itu di setiap laga."

"Sangat penting bagi keseimbangan kami untuk memiliki dua gelandang seperti Xhaka dan Lucas Torreira. Mereka secara taktik sangat penting dan mereka berlari dan bekerja keras untuk membantu kami saat bertahan dan menyerang," tutupnya.

3 dari 3 halaman

Berita Video

Berita video momen Arab Saudi U-19 menjadi juara Piala AFC U-19 2018 setelah pada partai final mengalahkan Korsel (Korea Selatan ) U-19 dengan skor 2-1 di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (4/11/2018).