PSG Salip MU dan Liverpool Dalam Perburuan Koulibaly

PSG Salip MU dan Liverpool Dalam Perburuan Koulibaly
Kalidou Koulibaly (c) AP Photo

Bola.net - Tim kaya raya asal Prancis, PSG, dikabarkan menyalip Liverpool dan Manchester United dalam perburuan bek Napoli, Kalidou Koulibaly.

Koulibaly merupakan salah satu bek tengah terbaik di dunia saat ini. Maka tak mengherankan jika servisnya diminati oleh banyak klub.

Pihak Napoli awalnya enggan melepas asetnya yang paling berharga itu. Namun belakangan ini mereka melunak.

Napoli dikabarkan siap melepas bek asal Senegal tersebut. Namun demikian mereka hanya akan melepasnya dengan bandrol yang tak murah.

Kabarnya mereka hanya bersedia melepasnya dengan dana 80 juta euro. Napoli butuh dana segar untuk menyeimbangkan neraca keuangannya.

1 dari 2 halaman

Pernyataan Gattuso

Napoli sepertinya memang serius mempertimbangkan melepas Kalidou Koulibaly. Hal tersebut tersirat dari ucapan pelatih Napoli, Gennaro Gattuso.

Usai Napoli menggilas Genoa dengan skor 6-0, Gattuso berharap Koulibaly bertahan. Akan tetapi ia mengatakan ada kemungkinan sang bek bisa hengkang karena Partenopei sedang butuh duit.

"Saya berharap ia tetap bersama kami, berbicara dengan egois, karena ia memberi kami begitu banyak baik dalam hal teknis maupun sebagai karakter. Dunia telah berubah karena pandemi dan saya menyadari semua klub perlu menyeimbangkan pembukuannya," ucapnya.

"Saya harap panggilan itu tidak tiba, tapi saya akan gugup sampai hari batas waktu transfer," imbuh Gattuso kepada Sky Sports Italia.

2 dari 2 halaman

PSG Dekati Koulibaly

PSG pun dikabarkan langsung bereaksi atas ucapan Gennaro Gattuso tersebut. Mereka langsung bergerak mendekati Napoli.

Mereka pun disebut akan segera melepas penawaran untuk Kalidou Koulibaly. Kabar ini disampaikan oleh Daily Mail.

Media asal Inggris tersebut menyebut PSG pun sekarang tampak berada dalam posisi terdepan dalam perburuan Koulibaly. Sebab klub peminat lainnya seperti Liverpool dan Manchester United tak kunjung bergerak.

Sebelum Liverpool dan Manchester United, ada juga kabar bahwa Manchester City juga berniat merekrut Kalidou Koulibaly dari Napoli. Akan tetapi sepertinya mereka dipastikan tak lagi berniat mengejarnya karena sudah mendapatkan Ruben Dias dari Benfica.

(Daily Mail)