PSG Ingin Tampung Debuchy dari Arsenal

PSG Ingin Tampung Debuchy dari Arsenal
Mathieu Debuchy (c) AFP
- dikabarkan ikut terlibat dalam persaingan untuk mendapatkan bek , Mathieu Debuchy.


Debuchy diklaim ingin pergi dari Arsenal bulan ini, demi mendapatkan jatah bermain reguler di tim lain. Sang bek rupanya amat khawatir dengan kans yang ia punya untuk menembus skuat jelang Euro 2016.


Le 10 Sport belum lama ini mengeluarkan laporan yang bertolak belakang dengan kabar yang beredar di Inggris, dengan mengatakan PSG ingin membawa Debuchy ke Prancis di bursa musim dingin.


Sebelumnya, sang bek juga dikabarkan masuk dalam radar transfer Aston Villa dan West Brom.


"Kembali ke Prancis? Mengapa tidak?" jelas Debuchy pada reporter, sebelum Natal.


Debuchy musim ini baru mendapat kesempatan bermain di tujuh laga di semua kompetisi, dan belum mencetak satu pun gol atau assist. [initial]

 (le0/rer)