
Bola.net - Ada yang menarik dalam susunan pemain Chelsea saat melawan Wrexham di uji coba pramusim. Nama Tyrique George masuk dalam starting XI melawan Wrexham.
Pertandingan Chelsea vs Wrexham ini digelar di Levi Stadium, Santa Clara, Kamis (25/7/2024) pagi WIB. Laga ini menjadi laga pertama Enzo Maresca sejak ditunjuk sebagai pelatih baru The Blues menggantikan Mauricio Pochettino.
Seperti halnya laga pramusim, beberapa nama pemain memang terdengar asing dari skuad Chelsea musim lalu. Selain Tyrique George, ada juga nama Marc Guiu, pemain baru The Blues, yang menjadi starter.
Advertisement
Lantas, siapa sih Tyrique George? Berikut profil singkat pemain yang merupakan didikan akademi Chelsea tersebut.
Biodata dan Profil Tyrique George
Tyrique Aaron Delali Yusuff George lahir 4 Februari 2006 di London dan bergabung dengan akademi Chelsea pada tahun 2014 sebagai pemain U-8 Chelsea.
Di usia 11 hingga 14 tahun, ia berlatih Bersama Unique FA. Pada tanggal 22 April 2023, George mencetak gol spektakuler dari jarak 35 yard ke gawang Crystal Palace dalam pertandingan U18 Premier League. Gol tersebut masuk dalam nominasi untuk penghargaan gol Terbaik Chelsea bulan April 2023.
Dan pada tanggal 15 April 2024, George duduk di bangku cadangan saat Chelsea menang 6-0 atas Everton di kandang sendiri dalam laga Premier League. Tak lama setelah itu, tepatnya pada 17 Juni, ia menandatangani kontrak baru dengan klub hingga tahun 2027, dengan opsi perpanjangan satu tahun tambahan.
Langganan Timnas Inggris Kelompok Umur
Tyrique George, pemain muda Inggris yang bermain sebagai penyerang sayap kiri, tengah mencuri perhatian. Mari kita lihat catatan gemilangnya di musim 2021/22 hingga 2023/24.
Musim 2021/22 menjadi panggung bagi Tyrique George di level U-16. Ia kerap bermain untuk Timnas Inggris U-16 dan bahkan menjadi bagian dari skuad juara turnamen Val de Marne.
Kecepatan dan gaya bermain langsungnya menjadikannya pemain kunci di Timnas Inggris U-18 pada musim 2022/23. Ia mendapat kepercayaan penuh dari pelatih Ed Brand dan Hassan Sulaiman, terbukti dengan 28 penampilan (18 starter) di berbagai kompetisi.
Musim 2023/24 menandai peningkatan karier Tyrique George. Ia mendapat promosi ke Timnas Inggris U-18 dan tampil gemilang di level klub. Ketajamannya di depan gawang terlihat dengan koleksi 20 gol di level U-18 dan U-21 (8 gol untuk U-21).
Meskipun berposisi utama sebagai pemain sayap kiri, Tyrique George juga bisa diandalkan sebagai gelandang serang.
Kerja kerasnya berbuah manis. Di penghujung musim, Dobson beberapa kali masuk daftar pemain cadangan tim senior dan bahkan diajak mengikuti tur pramusim ke Amerika Serikat pada musim panas 2024 ini.
Profil Singkat Tyrique George
Informasi Umum:
- Nama Lengkap: Tyrique Aaron Delali Yusuff George
- Tanggal Lahir: 4 Februari 2006 (usia 18 tahun)
- Tempat Lahir: London, Inggris
- Tinggi Badan: 1.81 m (5 kaki 11 inci)
- Posisi: Winger Kiri dan Gelandang Serang
Karier Klub:
- Chelsea FC (2021-sekarang)Tim U-18
- Tim U-21
- Tim Senior
Karier Tim Nasional:
- Inggris U-16 (2021-2022)
- Inggris U-17 (2023)
- Inggris U-18 (2023-sekarang)
Prestasi:
- Juara Val de Marne U-16 (2021-2022)
- Juara Premier League 2 U-18 (2022-2023).
Sumber: Chelsea FC
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 Juli 2024 15:03
Danny Drinkwater: Eks Pemain Chelsea itu Kini Jadi Kuli Bangunan?
-
Liga Inggris 24 Juli 2024 14:29
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:35
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:32
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:18
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 07:11
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 07:03
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...