
Bola.net - Manchester City dan Burnley akan saling bertarung satu sama lain di Turf Moor (15/3), dalam laga lanjutan Premier League akhir pekan ini. Duel ini akan jadi pertarungan dua tim yang tengah mendapat predikat runner-up.
Ya, City duduk di peringkat dua klasemen sementara Premier League, tertinggal lima poin dari Chelsea. Sementara Burnley merupakan tim yang ada di posisi dua dari bawah, di tabel persaingan sementara ini.
Kedua tim bakal membutuhkan poin penuh untuk tujuan yang berbeda. City ingin segera mengejar Chelsea demi ambisi mempertahankan gelar juara. Sementara Burnley ingin secepatnya mentas dari zona degradasi.
Sempat kalah 1-2 oleh Liverpool, City langsung bangkit dengan menang 2-0 atas Leicester City belum lama ini. Tapi bisa jadi fokus tim asuhan Manuel Pellegrini bakal sedikit terbelah, lantaran timnya harus bermain melawan Barcelona di Liga Champions tengah pekan depan.
Sementara itu, tim asuhan Sean Dyche tak sanggup meraih kemenangan di lima laga terakhir mereka. Pekan lalu mereka takluk dua gol tanpa balas di tangan Liverpool, setelah sebelumnya dipermalukan Swansea City.
Total, kubu Turf Moor tak pernah lagi meraih tiga angka penuh di tujuh pertandingan beruntun.
Untuk pertandingan kali ini, Pellegrini kemungkinan hanya akan membuat perubahan di susunan pemain bertahan. Vincent Kompany bisa jadi akan kembali menjadi andalan. Sang kapten sempat tak dimainkan kala timnya menang atas Leicester.
Samir Nasri sudah kembali bisa beraksi, namun tim tuan rumah mungkin bakal menyimpannya untuk pertandingan melawan Barcelona. Citizens boleh jadi akan memilih duet Sergio Aguero dan Wilfried Bony di lini depan.
Simak perkiraan susunan pemain, prediksi, dan statistik pertandingan dengan men-klik tombol di bawah ini. (bola/rer)
Ya, City duduk di peringkat dua klasemen sementara Premier League, tertinggal lima poin dari Chelsea. Sementara Burnley merupakan tim yang ada di posisi dua dari bawah, di tabel persaingan sementara ini.
Kedua tim bakal membutuhkan poin penuh untuk tujuan yang berbeda. City ingin segera mengejar Chelsea demi ambisi mempertahankan gelar juara. Sementara Burnley ingin secepatnya mentas dari zona degradasi.
Sempat kalah 1-2 oleh Liverpool, City langsung bangkit dengan menang 2-0 atas Leicester City belum lama ini. Tapi bisa jadi fokus tim asuhan Manuel Pellegrini bakal sedikit terbelah, lantaran timnya harus bermain melawan Barcelona di Liga Champions tengah pekan depan.
Sementara itu, tim asuhan Sean Dyche tak sanggup meraih kemenangan di lima laga terakhir mereka. Pekan lalu mereka takluk dua gol tanpa balas di tangan Liverpool, setelah sebelumnya dipermalukan Swansea City.
Total, kubu Turf Moor tak pernah lagi meraih tiga angka penuh di tujuh pertandingan beruntun.
Untuk pertandingan kali ini, Pellegrini kemungkinan hanya akan membuat perubahan di susunan pemain bertahan. Vincent Kompany bisa jadi akan kembali menjadi andalan. Sang kapten sempat tak dimainkan kala timnya menang atas Leicester.
Samir Nasri sudah kembali bisa beraksi, namun tim tuan rumah mungkin bakal menyimpannya untuk pertandingan melawan Barcelona. Citizens boleh jadi akan memilih duet Sergio Aguero dan Wilfried Bony di lini depan.
Simak perkiraan susunan pemain, prediksi, dan statistik pertandingan dengan men-klik tombol di bawah ini. (bola/rer)
1 dari 3 halaman
Perkiraan Susunan Pemain
Manchester City: Hart; Zabaleta, Kompany, Mangala, Clichy; Silva, Fernando, Toure, Navas; Aguero, Bony
2 dari 3 halaman
Statistik Pertandingan
Manchester City mencatat tiga kemenangan di lima pertemuan terakhir mereka dengan Burnley di semua kompetisi. Kali terakhir bermain di Turf Moor, City mampu menang dengan skor masif 6-1, meski duel tersebut terjadi lima tahun silam.
28-12-2014 Manchester City 2 : 2 Burnley
03-04-2010 Burnley 1 : 6 Manchester City
07-11-2009 Manchester City 3 : 3 Burnley
29-12-2001 Manchester City 5 : 1 Burnley
27-08-2001 Burnley 2 : 4 Manchester City
Lima Pertandingan Terakhir Kedua Tim
Burnley:
08-02-2015 Burnley 2 : 2 West Bromwich Albion
11-02-2015 Manchester United 3 : 1 Burnley
21-02-2015 Chelsea 1 : 1 Burnley
28-02-2015 Burnley 0 : 1 Swansea
04-03-2015 Liverpool 2 : 0 Burnley
Manchester City:
11-02-2015 Stoke 1 : 4 Manchester City
21-02-2015 Manchester City 5 : 0 Newcastle United
24-02-2015 Manchester City 1 : 2 Barcelona
01-03-2015 Liverpool 2 : 1 Manchester City
04-03-2015 Manchester City 2 : 0 Leicester
3 dari 3 halaman
Prediksi
Manchester City menang 2-0 atas Leicester di laga sebelumnya dan terus mempertahankan jarak lima poin dengan Chelsea, meski mereka memainkan lebih banyak pertandingan dari The Blues.
Konsentrasi The Citizens mungkin bakal sedikit terpecah dengan pertandingan melawan Barcelona di tengah pekan depan. Selain itu, mereka juga tak boleh lengah lantaran Burnley sempat mengimbangi mereka 2-2 di pertemuan pertama musim ini.
Bolanet memprediksi pertandingan ini bakal berakhir dengan skor Burnley 0-2 Manchester City.
Baca data dan fakta menarik seputar kedua tim, di sini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa UEFA 11 Maret 2015 21:02
-
Liga Eropa UEFA 11 Maret 2015 19:01
-
Liga Champions 10 Maret 2015 18:01
-
Liga Champions 10 Maret 2015 16:30
-
Liga Champions 10 Maret 2015 01:53
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...