Presiden Atletico Madrid Menyesal Jual Diego Costa

Presiden Atletico Madrid Menyesal Jual Diego Costa
Diego Costa (c) AFP
Bola.net - Presiden Atletico Madrid, Enrique Cerezo mengakui bahwa dirinya menyesal telah menjual Diego Costa ke Chelsea musim panas lalu.

Seperti diketahui, pemain internasional Spanyol kelahiran Brasil tersebut bergabung dengan Chelsea setelah menjalani musim luar biasa bersama Atletico musim lalu. Salah satunya mengantar Atleti lolos ke final Liga Champions dan juara La Liga.

Dan berbicara kepada media baru-baru ini, Cerezo mengaku menyesal telah mengizinkan Costa hengkang.

"Dia adalah salah satu striker terbaik di dunia. Kepergiannya itu begitu cepat karena kami memiliki momen yang lemah di mana kami tak bisa mengatakan tidak," ungkap Cerezo.

"Bila itu terjadi sekarang, dia tak akan pergi. Tentang Costa, ini lebih dari sekedar uang," tandasnya.[initial]

 (as/dzi)