
- Manchester City akan melawat ke Molineux Stadium untuk menghadapi tim promosi Wolverhampton pada matchweek 3 Premier League 2018/19, Sabtu (25/8). City sepertinya masih takkan terhadang.
City memenangi dua laga pertama mereka di musim anyar. Pada pekan pembuka, City menang di kandang Arsenal lewat gol-gol Raheem Sterling dan Bernardo Silva. Pada pekan kedua, pasukan Josep Guardiola melumat Huddersfield 6-1 di Etihad Stadium, di mana Sergio Aguero mencetak hat-trick.
Advertisement
Melawan Huddersfield, Gabriel Jesus serta David Silva juga tampil impresif dan menyumbang masing-masing satu gol. Sementara itu, Benjamin Mendy mengukir assist-nya yang ketiga di Premier League musim ini.
Wolverhampton mengawali musim dengan hasil imbang 2-2 melawan Everton di Molineux Stadium. Performa apik Ruben Neves, yang mencetak satu gol tendangan bebas dan merancang satu assist, tak cukup bagi Wolves untuk mengamankan kemenangan. Setelah itu, anak-anak asuh Nuno Espirito Santo mengalami antiklimaks dan kalah 0-2 melawan tuan rumah Leicester City yang bermain dengan sepuluh orang.
Musim lalu, mereka bertemu di putaran keempat Piala Liga. Dalam laga di Etihad Stadium itu, Wolverhampton menahan City tanpa gol sepanjang waktu normal dan extra time, sebelum takluk lewat adu penalti.
Terakhir kali kedua tim ini berjumpa di pentas Premier League adalah pada musim 2011/12. Waktu itu, City menang 3-1 di kandang dan 2-0 saat tandang. City menang di markas Wolverhampton lewat gol-gol Aguero dan Samir Nasri.
Setelah menggelontorkan setengah lusin gol ke gawang Huddersfield, City pasti percaya diri menatap laga ini. Targetnya tentu saja tiga poin.
PERKIRAAN SUSUNAN PEMAIN
Wolverhampton (3-4-1-2): Patricio, Boly, Coady, Bennett; Jonny, Neves, Moutinho, Traore; Jota; Bonatini, Jimenez. Manajer: Nuno Espirito Santo.
Manchester City (3-5-2): Ederson; Laporte, Kompany, Stones; Mendy, Bernardo Silva, Fernandinho, David Silva, Walker; Gabriel Jesus, Aguero. Manajer: Josep Guardiola.
PREDIKSI SKOR
Dari dua pertandingan pertamanya, terlihat bahwa Wolverhampton cukup lemah saat harus menghadapi serangan-serangan dari sayap. Sebaliknya, serangan lewat sayap merupakan salah satu kelebihan City.
Jika City bisa mengeksploitasi kelemahan Wolves ini, peluang menang sangat terbuka.
City selalu menang dalam tujuh laga tandang terakhirnya di Premier League. City juga selalu mencetak minimal dua gol dalam dua laga tandang terakhirnya melawan Wolverhampton di semua kompetisi.
Ini bukan pertanda bagus buat tuan rumah.
Prediksi skor akhir: Wolverhampton 0-2 Manchester City.
Simak juga catatan head-to-head kedua tim di bawah ini.
Statistik
HEAD-TO-HEAD (PREMIER LEAGUE)
- Pertandingan: 8
- Wolverhampton menang: 2
- Gol Wolverhampton: 10
- City Menang: 5
- Gol City: 17
- Imbang: 1.
5 PERTEMUAN TERAKHIR
- 25-10-2017 City *0-0 Wolverhampton (Piala Liga)
- 22-04-2012 Wolverhampton 0-2 City (EPL)
- 29-10-2011 City 3-1 Wolverhampton (EPL)
- 27-10-2011 Wolverhampton 2-5 City (Piala Liga)
- 15-01-2011 City 4-3 Wolverhampton (EPL).
*City menang adu penalti 4-1.
5 PERTANDINGAN TERAKHIR WOLVERHAMPTON
- 26-07-2018 Stoke 0-0 Wolverhampton (Friendly)
- 28-07-2018 Derby 2-1 Wolverhampton (Friendly)
- 04-08-2018 Wolverhampton 2-1 Villarreal (Friendly)
- 11-08-2018 Wolverhampton 2-2 Everton (EPL)
- 18-08-2018 Leicester 2-0 Wolverhampton (EPL).
5 PERTANDINGAN TERAKHIR CITY
- 26-07-2018 City 1-2 Liverpool (ICC)
- 29-07-2018 Bayern 2-3 City (ICC)
- 05-08-2018 Chelsea 0-2 City (Community Shield)
- 12-08-2018 Arsenal 0-2 City (EPL)
- 19-08-2018 City 6-1 Huddersfield (EPL). (bola/gia)
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 20 Agustus 2018 11:05
-
Liga Inggris 19 Agustus 2018 16:00
-
Liga Spanyol 18 Agustus 2018 20:00
-
Liga Italia 18 Agustus 2018 19:00
-
Liga Italia 18 Agustus 2018 18:00
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...