
Bola.net - Manchester United (MU) akan menghadapi Tottenham di Old Trafford pada pekan ke-4 Premier League 2020/21, Minggu (4/10/2020). Mampukah MU mengamankan poin maksimal?
MU maupun Tottenham sama-sama memenangi laga terakhirnya. Pasukan Ole Gunnar Solskjaer mengalahkan Brighton 3-0 di putaran keempat Carabao Cup lewat gol-gol Cott McTominay, Juan Mata, dan Paul Pogba.
Sementara itu, anak-anak asuh Jose Mourinho membantai Maccabi Haifa 7-2 di play-off kualifikasi Liga Europa melalui hat-trick Harry Kane (1 penalti), brace Giovani Lo Celso, serta masing-masing satu gol Lucas Moura dan Dele Alli (penalti).
Advertisement
Di Premier League musim ini, MU baru memainkan dua pertandingan. MU kalah 1-3 menjamu Crystal Palace, lalu menang 3-2 di kandang Brighton - yang diwarnai penalti menit 90+10 Bruno Fernandes.
Tottenham kalah 0-1 menjamu Everton di pekan pembuka. Setelah itu, Tottenham menghajar tuan rumah Southampton 5-2. Namun, Tottenham kemudian cuma imbang 1-1 menjamu Newcastle.
Dalam laga kandangnya melawan Tottenham di Premier League musim lalu, MU menang 2-1 lewat sepasang gol Marcus Rashford menit 6 dan 49 (penalti). Gol Tottenham dicetak Dele Alli menit 39.
Mourinho belum pernah menang tandang melawan mantan-mantan tim asuhannya (M0 S2 K4). Kali ini, di percobaan ketujuh, mampukah Mourinho memutus tren negatif tersebut?
Perkiraan Susunan Pemain
1⃣, 2⃣, 3⃣!
— Tottenham Hotspur (@SpursOfficial) October 1, 2020
🔥 @HKane bags his first hat-trick of the season!
⚪️ #THFC 6-2 #MHFC 🟢 pic.twitter.com/NGfFhnhaud
MU (4-2-3-1): De Gea; Shaw, Maguire, Lindelof, Wan-Bissaka; Matic, Pogba; Rashford, Mata, Greenwood; Martial.
Pelatih: Ole Gunnar Solskjaer.
Info skuad: Jones (cedera), Tuanzebe (cedera), Bruno Fernandes (meragukan).
Tottenham (4-2-3-1): Lloris; Davies, Dier, Sanchez, Doherty; Winks, Hojbjerg; Bergwijn, Lo Celso, Lucas Moura; Kane.
Pelatih: Jose Mourinho.
Info skuad: Heung-Min (cedera).
Head-to-Head dan Performa
#LiveBolanet FT: Manchester United 2-1 Tottenham (7'48' Rashford ; 39' Alli) | Possessions: 46%-54% | Shots: 12-8 | Tackles: 18-20
— Bola (@Bolanet) December 4, 2019
Brace Rashford Antar Setan Merah Benamkan Tottenham pic.twitter.com/kNMIA0KtZ2
Head-to-Head (Premier League)
- Pertemuan: 56
- MU menang: 35
- Gol MU: 95
- Imbang: 12
- Tottenham menang: 9
- Gol Tottenham: 50.
5 Pertemuan Terakhir
- 20-06-2020 Tottenham 1-1 MU (EPL)
- 05-12-2019 MU 2-1 Tottenham (EPL)
- 13-01-2019 Tottenham 0-1 MU (EPL)
- 28-08-2018 MU 0-3 Tottenham (EPL)
- 21-04-2018 MU 2-1 Tottenham (Piala FA).
4 Laga Terakhir MU
- 19-09-20 MU 1-3 Palace (EPL)
- 23-09-20 Luton 0-3 MU (Carabao Cup)
- 26-09-20 Brighton 2-3 MU (EPL)
- 01-10-20 Brighton 0-3 MU (Carabao Cup).
4 Laga Terakhir Tottenham
- 25-09-20 Shkendija 1-3 Tottenham (UEL)
- 27-09-20 Tottenham 1-1 Newcastle (EPL)
- 30-09-20 Tottenham 1-1 Chelsea (Carabao Cup)
- 02-10-20 Tottenham 7-2 Maccabi Haifa (UEL).
Statistik dan Prediksi Skor
Up the Reds! 🔴⚪️⚫️#MUFC pic.twitter.com/N7s172P347
— Manchester United (@ManUtd) October 1, 2020
Tak ada hasil imbang dalam 14 laga kandang terakhir MU melawan Tottenham di Premier League (M11 S0 K3).
Selalu tercipta minimal 3 gol dalam 3 laga kandang terakhir MU melawan Tottenham di semua kompetisi.
MU cuma kalah 1 kali dalam 16 laga terakhirnya di Premier League.
MU selalu mencetak minimal 2 gol dalam 8 dari 10 laga terakhirnya di Premier League.
Prediksi skor akhir: Manchester United 2-1 Tottenham.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- MU Masuk Grup Berat Liga Champions, Netizen: Liga Europa, Here We Go!
- Nadia Aviles: Gebetan Enzo Zidane yang Jatuh ke Pelukan Denis Suarez
- Eric Dier Kabur ke Toilet, Rasa Penasaran Netizen Jika Pemain Kebelet Akhirnya Terjawab
- WAGs Baru Liga Inggris: Pesona April Ivy, Kekasih Ruben Dias
- Inter Milan Gandeng Model Cantik dan Seksi Italia Promosikan Jersey Ketiga
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 1 Oktober 2020 16:03
-
Liga Inggris 1 Oktober 2020 16:01
-
Liga Spanyol 30 September 2020 16:04
-
Liga Eropa UEFA 30 September 2020 16:03
-
Liga Eropa UEFA 30 September 2020 16:02
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 26 Maret 2025 06:49
-
Liga Italia 26 Maret 2025 06:26
-
Tim Nasional 26 Maret 2025 06:19
-
Tim Nasional 26 Maret 2025 06:15
-
Tim Nasional 26 Maret 2025 06:13
-
Liga Italia 26 Maret 2025 06:12
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...