
Bola.net - Manchester City akan menjamu Sheffield United di Etihad Stadium pada pekan ke-20 Premier League 2023/2024. Pertandingan Man City vs Sheffield ini akan kick-off Sabtu, 30 Desember 2023, jam 22:00 WIB, live di Champions TV 5 dan live streaming di Vidio.
Pada laga sebelumnya, yang merupakan laga pertama mereka usai meraih titel Piala Dunia Antarklub 2023, Man City menang di kandang Everton. Pasukan Josep Guardiola menang dengan skor 3-1.
Sebelum menjadi juara dunia, Man City cuma menang sekali dalam enam laga di Premier League. Namun, gelar juara dunia seolah membuat Man City mendapatkan tambahan bahan bakar untuk kembali tancap gas dalam persaingan di papan atas.
Advertisement
Itu terlihat dari kemenangan mereka di Goodison Park, yang diraih melalui gol-gol Phil Foden dan Bernardo Silva, serta penalti Julian Alvarez.
Sementara itu, di laga terakhirnya, Sheffield mencetak dua gol lewat Oliver McBurnie dan Anel Ahmedhodzic saat menjamu Luton Town. Namun, Sheffield kalah 2-3. Mereka pun tak beranjak dari posisi juru kunci dengan perolehan hanya sembilan poin.
Man City, meski mungkin masih takkan diperkuat Erling Haaland, bakal sangat difavoritkan untuk menang saat meladeni Sheffield di Etihad Stadium nanti.
Prediksi Starting XI Manchester City vs Sheffield United
Manchester City (4-2-3-1): Ederson; Gvardiol, Ake, Akanji, Walker; Kovacic, Rodri; Grealish, Foden, Silva; Alvarez.
Pelatih: Josep Guardiola.
Info skuad: Stones (cedera), Dias (meragukan), De Bruyne (meragukan), Doku (meragukan), Haaland (meragukan).
Sheffield United (4-4-2): Foderingham; Thomas, Robinson, Trusty, Baldock; Archer, Souza, Norwood, Bogle; McBurnie, Brewster.
Pelatih: Chris Wilder.
Info skuad: Hamer (skorsing), Ahmedhodzic (skorsing), Basham (cedera), Egan (cedera), Davies (cedera), Jebbison (cedera).
Head to Head Manchester City vs Sheffield United
5 Pertemuan Terakhir
27-08-2023 Sheffield 1-2 Man City (Premier League)
22-04-2023 Man City 3-0 Sheffield (FA Cup)
30-01-2021 Man City 1-0 Sheffield (Premier League)
31-10-2020 Sheffield 0-1 Man City (Premier League)
22-01-2020 Sheffield 0-1 Man City (Premier League).
5 Pertandingan Terakhir Manchester City (M-S-M-M-M)
14-12-23 Red Star 2-3 Man City (Liga Champions)
16-12-23 Man City 2-2 Palace (Premier League)
20-12-23 Urawa Reds 0-3 Man City (Piala Dunia Antarklub)
23-12-23 Man City 4-0 Fluminense (Piala Dunia Antarklub)
28-12-23 Everton 1-3 Man City (Premier League).
5 Pertandingan Terakhir Sheffield United (K-M-K-S-K)
07-12-23 Sheffield 0-2 Liverpool (Premier League)
09-12-23 Sheffield 1-0 Brentford (Premier League)
16-12-23 Chelsea 2-0 Sheffield (Premier League)
23-12-23 Aston Villa 1-1 Sheffield (Premier League)
26-12-23 Sheffield 2-3 Luton (Premier League).
Statistik dan Prediksi Skor Manchester City vs Sheffield United
- Man City belum pernah kalah vs Sheffield di Premier League (M8 S3 K0).
- Man City selalu menang dalam 6 laga terakhir vs Sheffield di semua kompetisi.
- Man City cuma kebobolan total 1 gol dalam 6 laga terakhir vs Sheffield di semua kompetisi.
- Man City selalu mencetak minimal 2 gol dalam 3 laga terakhir di Premier League.
- Man City belum terkalahkan dalam laga-laga kandangnya di Premier League musim ini (M5 S3 K0).
- Man City selalu meraih hasil seri dalam 3 laga kandang terakhir di Premier League: 1-1 vs Liverpool, 3-3 vs Tottenham, 2-2 vs Palace.
- Sheffield baru menang 2 kali di Premier League musim ini (M2 S3 K14).
- Sheffield masih tanpa kemenangan tandang di Premier League musim ini (M0 S2 K7).
- Sheffield cuma mencetak total 1 gol dalam 3 laga tandang terakhir di Premier League.
Prediksi skor akhir: Manchester City 3-0 Sheffield United.
Jadwal, Siaran Langsung, dan Live Streaming Manchester City vs Sheffield United
Kompetisi: Premier League
Pertandingan: Manchester City vs Sheffield United
Stadion: Etihad Stadium
Hari, tanggal: Sabtu, 30 Desember 2023
Jam: 22.00 WIB
Live: Champions TV 5
Live streaming: Vidio
Jadwal Premier League 2023/2024 Pekan 20
Sabtu, 30 Desember 2023
19:30 WIB Luton Town vs Chelsea - Champions TV 5
22:00 WIB Manchester City vs Sheffield United - Champions TV 5
22:00 WIB Aston Villa vs Burnley - Champions TV 6
22:00 WIB Crystal Palace vs Brentford - Vidio
22:00 WIB Wolverhampton vs Everton - Vidio
Minggu, 31 Desember 2023
00:30 WIB Nottingham Forest vs Manchester United - SCTV, Champions TV 5
21:00 WIB Tottenham vs Bournemouth - Champions TV 6
21:00 WIB Fulham vs Arsenal - Champions TV 5
Selasa, 2 Januari 2024
03:00 WIB Liverpool vs Newcastle - Menunggu konfirmasi
Rabu, 3 Januari 2024
02:30 WIB West Ham vs Brighton - Menunggu konfirmasi
Klasemen Premier League
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 29 Desember 2023 15:04
-
Liga Italia 29 Desember 2023 11:31
-
Liga Inggris 28 Desember 2023 08:31
-
Liga Inggris 27 Desember 2023 09:03
-
Liga Inggris 27 Desember 2023 09:01
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:46
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:45
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 15:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 15:20
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 15:15
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...