
Bola.net - Manchester City akan dijamu oleh Leicester City di King Power Stadium pada pekan ke-14 Premier League 2022/2023. Pertandingan Liga Inggris ini dijadwalkan kick-off Sabtu, 29 Oktober 2022, jam 18:30 WIB.
City saat ini tertinggal dua poin dari pemimpin klasemen Arsenal. The Gunners pekan ini cuma akan melawan Nottingham Forest, dan main kandang. Mereka tentu difavoritkan menang. City harus mengalahkan Leicester jika tak ingin tertinggal.
Pada pekan sebelumnya, City mengalahkan Brighton 3-1 melalui dua gol Erling Haaland dan satu gol Kevin De Bruyne. Setelah itu, di Liga Champions tengah pekan kemarin, pasukan Josep Guardiola bermain imbang 0-0 dengan Borussia Dortmund.
Advertisement
Sementara itu, performa Leicester mulai membaik. Dalam dua laga terakhirnya, Jamie Vardy dan kawan-kawan mengalahkan Leeds United 2-0 serta menghajar tuan rumah Wolverhampton 4-0.
Leicester pun saat ini berada dua poin di atas zona merah. Itu sudah tergolong lumayan jika mengingat mereka sebelumnya berkutat di tiga terbawah.
Perkiraan Susunan Pemain
Leicester City (4-1-4-1): Ward; Justin, Faes, Amartey, Castagne; Soumare; Barnesm Dewsbury-Hall, Tielemans, Maddison; Vardy.
Pelatih: Brendan Rodgers.
Info skuad: Ndidi (cedera), Pereira (cedera), Bertrand (cedera), Evans (meragukan).
Manchester City (4-2-3-1): Ederson; Cancelo, Laporte, Dias, Stones; Gundogan, Rodri; Grealish, De Bruyne, Foden; Haaland.
Pelatih: Josep Guardiola.
Info skuad: Phillips (cedera), Walker (cedera).
Head-to-Head
Head-to-Head di Premier League
Pertemuan: 22
Leicester City menang: 7
Gol Leicester City: 27
Seri: 2
Manchester City menang: 13
Gol Manchester City: 36.
5 Pertemuan Terakhir
26-12-2021 City 6-3 Leicester (EPL)
11-09-2021 Leicester 0-1 City (EPL)
07-08-2021 Leicester 1-0 City (Community Shield)
03-04-2021 Leicester 0-2 City (EPL)
27-09-2020 City 2-5 Leicester (EPL).
5 Pertandingan Terakhir Leicester City (M-K-S-M-M)
04-10-22 Leicester 4-0 Forest (EPL)
08-10-22 Bournemouth 2-1 Leicester (EPL)
15-10-22 Leicester 0-0 Palace (EPL)
21-10-22 Leicester 2-0 Leeds (EPL)
23-10-22 Wolverhampton 0-4 Leicester (EPL).
5 Pertandingan Terakhir Manchester City (M-S-K-M-S)
08-10-22 City 4-0 Southampton (EPL)
11-10-22 Copenhagen 0-0 City (UCL)
16-10-22 Liverpool 1-0 City (EPL)
22-10-22 City 3-1 Brighton (EPL)
26-10-22 Dortmund 0-0 City (UCL).
Statistik dan Prediksi Skor
- Leicester kalah 9 kali dan cuma menang 2 kali dalam 11 laga terakhirnya melawan City di Premier League (M2 S0 K9).
- Leicester selalu kalah tanpa bisa mencetak gol dalam 3 laga kandang terakhirnya melawan City di Premier League.
- Leicester baru menang 3 kali dan sudah kalah 7 kali di Premier League musim ini (M3 S2 K7, gol 21-24).
- Leicester tak terkalahkan dalam 3 laga kandang terakhirnya di Premier League (M2 S1 K0).
- Leicester selalu clean sheet dalam 3 laga kandang terakhirnya di Premier League.
- City sudah menang 8 kali dan baru kalah 1 kali di Premier League musim ini (M8 S2 K1, gol 36-11).
- City cuma kalah 1 kali dalam 23 laga terakhirnya di Premier League.
- City selalu mencetak minimal 2 gol dalam 18 dari 20 laga terakhirnya di Premier League.
Prediksi skor akhir: Leicester City 0-2 Manchester City.
Klasemen Premier League
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Fakta dan Statistik Pralaga Premier League 2022/2023 Pekan Ini
- Fakta dan Statistik Pralaga Serie A 2022/2023 Pekan Ini
- Fakta dan Statistik Pralaga La Liga 2022/2023 Pekan Ini
- Liga Champions Grup E: Chelsea Lolos Pertama, AC Milan Berikutnya?
- PSG 7-2 Maccabi Haifa: Trio Messi, Neymar, Mbappe Sumbang 5 Gol dan 4 Assist, Istimewa!
- Juventus Kandas di Liga Champions, Mau Kejar Liga Europa atau Fokus Serie A Saja?
- Barcelona Racikan Xavi: Perkasa Lawan Tim-tim Lemah, Tak Berdaya di Laga-laga Besar
- Lewandowski Mencari Tantangan Baru di Barcelona, Dapatnya Liga Malam Jumat
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Eropa UEFA 26 Oktober 2022 16:03
Prediksi Manchester United vs Sheriff Tiraspol 28 Oktober 2022
-
Liga Eropa UEFA 26 Oktober 2022 16:02
-
Liga Eropa UEFA 26 Oktober 2022 16:01
-
Liga Champions 25 Oktober 2022 16:04
-
Liga Champions 25 Oktober 2022 16:03
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025 00:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 00:01
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 23:39
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:02
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:55
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...