
Bola.net - Legenda Manchester United Rio Ferdinand meyakini Hakim Ziyech akan berkembang menjadi pemain kunci di lini serang Chelsea ke depannya.
Ziyech adalah amunisi pertama yang didatangkan oleh Chelsea pada bursa transfer musim panas 2020 kemarin. Ia resmi pindah ke Stamford
Bridge setelah sebelumnya sudah menuntaskan transfernya di tengah musim lalu.
Advertisement
Sayangnya fans Chelsea tak bisa langsung melihatnya berlaga pada awal musim ini. Sebab ia harus menepi dahulu karena mengalami cedera lutut.
Namun kini Ziyech sudah pulih dan bugar kembali. Ia pun sudah dimainkan di beberapa laga oleh Frank Lampard.
Ziyech juga ikut main kala Chelsea berduel lawan Burnley. Di laga itu pemain Maroko tersebut tampil apik dan membantu The Blues menang telak 3-0.
Ziyech Jadi Pemain Kunci Chelsea
Musim panas kemarin, Chelsea memboyong sejumlah pemain top. Selain Hakim Ziyech, ada Timo Werner dan juga Kai Havertz di lini serang yang mereka beli.
Menurut Rio Ferdinand, dari semua pemain itu ia yakin Ziyech yang akan berkembang jadi pemain penting di lini serang Chelsea. Sebab pemain 27 tahun itu punya kualitas untuk bisa membuat perbedaan di tiap laga yang dijalaninya.
"Menurut saya Ziyech, dari semuanya, adalah orang yang paling ingin ia [Frank Lampard] bawa kembali karena ia membawakan Anda sedikit perbedaan. Ia membawakan Anda sedikit tipu muslihat," ucapnya pada Channel Youtube-nya, Five.
"Havertz memilikinya tapi Ziyech adalah pemain yang tepat," tegas Ferdinand.
"Saya melihatnya di Stamford Bridge musim lalu menghancurkan Chelsea, saya melihatnya di Liga Champions beberapa kali musim lalu. Ia adalah orang yang selalu mencari umpan kecil itu, sedikit perbedaan, ia memainkan umpan sulit, umpan berisiko yang memberi Anda imbalan besar," serunya.
Chelsea Mulai Menyatu
Rio Ferdinand kemudian juga menyebut secara perlahan Frank Lampard kini mulai bisa membuat anak-anak asuhnya di skuat Chelsea tampil makin padu. Hal tersebut terlihat saat mereka menggilas Burnley.
"Chelsea sekarang berada di urutan keenam di liga setelah awal yang sedikit tersendat. Mereka terlihat seperti sebuah tim yang mulai bangkit," ucapnya.
"Pemain baru selalu membutuhkan waktu tetapi Frank jelas melatih mereka dengan baik di lapangan latihan dan mereka mulai menyatu. Kemenangan tandang 3-0 di Burnley tidak bisa diabaikan," tandas Ferdinand.
Chelsea saat ini mengoleksi 12 poin dari tujuh pertandingan di Premier League. Hakim Ziyech dkk terpisah empat angka dari Liverpool di puncak klasemen.
(YouTube/Five)
Berita Chelsea Lainnya:
- Keyakinan Timo Werner: Kai Havertz Bakal Semakin Gacor di Chelsea
- Bergabung dengan Chelsea, Apa Sih yang Direncanakan Kai Havertz?
- Januari, Juventus Coba Datangkan Bek Chelsea Ini
- Thiago Silva, Dulu Dicaci, Sekarang Jadi Idola Fans Chelsea
- Mason Mount Ingin Chelsea Tingkatkan Kemampuan dalam Hal Ini
- Saingi Chelsea, AC Milan Juga Kejar Bek Muda Malmo
- Awas, Lini Serang Chelsea Sudah Mulai Padu!
- Masuk Skuad Chelsea Musim Ini, Petr Cech: Saya 100 Persen Siap Bermain!
- Chelsea Siapkan Tawaran Baru untuk Boyong Declan Rice
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 3 November 2020 22:19
-
Bundesliga 3 November 2020 18:40
-
Liga Champions 3 November 2020 17:04
-
Liga Champions 3 November 2020 17:03
-
Liga Inggris 3 November 2020 16:40
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...