Prediksi Everton vs Manchester City 29 Desember 2020

Prediksi Everton vs Manchester City 29 Desember 2020
Premier League, Everton vs Manchester City (c) Bola.net

Bola.net - Peringkat 2 Everton akan menjamu peringkat 6 Manchester City pada pekan ke-16 Premier League 2020/21, Selasa (29/12/2020). Everton harus menang jika ingin terus menempel Liverpool dan menjaga posisinya di empat besar.

Everton sekarang memiliki 29 poin, tertinggal tiga poin di belakang sang rival sekota dan pemimpin klasemen Liverpool. Namun, pasukan Carlo Ancelotti tidak boleh lengah. Pasalnya, mereka cuma unggul satu poin atas Leicester City, dua poin atas Manchester United, serta tiga poin atas Tottenham dan City.

Persaingannya sangat ketat. Jika imbang atau kalah lawan City nanti, Everton bisa terlempar dari posisinya sekarang.

Everton baru saja mengalahkan tuan rumah Sheffield United lewat gol tunggal Gylfi Sigurdsson. Dengan hasil itu, berarti Everton selalu menang dalam empat laga terakhirnya di Premier League. Mereka boleh merasa percaya diri menatap laga kontra City.

Everton percaya diri, tapi City tak kalah antusias. City tak terkalahkan dalam enam laga terakhirnya di Premier League. Terkini, pasukan Josep Guardiola menang 2-0 menjamu Newcastle lewat gol-gol Ilkay Gundogan dan Ferran Torres.

Dua tim sama-sama berada dalam form yang meyakinkan. Duel di Goodison Park nanti pun diperkirakan bakal berlangsung cukup ketat.

1 dari 3 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Everton (4-2-3-1): Pickford; Godfrey, Keane, Mina, Holgate; Davies, Doucoure; Bernard, Sigurdsson,Iwobi; Calvert-Lewin.

Pelatih: Carlo Ancelotti.

Info skuad: Digne (cedera), Delph (cedera), Gbamin (cedera), Allan (cedera), Richarlison (cedera), James Rodrigues (meragukan).

City (4-2-3-1): Ederson; Mendy, Dias, Stones, Cancelo; Gundogan, Fernandinho; Foden, De Bruyne, Mahrez; Aguero.

Pelatih: Josep Guardiola.

Info skuad: Garcia (cedera), Gabriel Jesus (COVID-19), Walker (COVID-19).

2 dari 3 halaman

Head-to-Head dan Performa

Head-to-Head (Premier League)

  • Pertemuan: 46
  • Everton menang: 18
  • Gol Everton: 56
  • Imbang: 9
  • City menang: 19
  • Gol City: 65.

5 Pertemuan Terakhir

  • 02-01-2020 City 2-1 Everton (EPL)
  • 28-09-2019 Everton 1-3 City (EPL)
  • 07-02-2019 Everton 0-2 City (EPL)
  • 15-12-2018 City 3-1 Everton (EPL)
  • 31-03-2018 Everton 1-3 City (EPL).

5 Laga Terakhir Everton

  • 13-12-20 Everton 1-0 Chelsea (EPL)
  • 17-12-20 Leicester 0-2 Everton (EPL)
  • 20-12-20 Everton 2-1 Arsenal (EPL)
  • 24-12-20 Everton 0-2 MU (Carabao Cup)
  • 27-12-20 Sheffield 0-1 Everton (EPL).

5 Laga Terakhir City

  • 13-12-20 MU 0-0 City (EPL)
  • 16-12-20 City 1-1 West Brom (EPL)
  • 19-12-20 Southampton 0-1 City (EPL)
  • 23-12-20 Arsenal 1-4 City (Carabao Cup)
  • 27-12-20 City 2-0 Newcastle (EPL).
3 dari 3 halaman

Statistik dan Prediksi Skor

Everton selalu kalah dalam 5 laga terakhirnya melawan City di Premier League, kandang dan tandang.

Everton selalu menang dalam 4 laga terakhirnya di Premier League.

City tak terkalahkan dalam 6 laga terakhirnya di Premier League (M4 S2 K0).

City mencatatkan 5 clean sheet dalam 6 laga terakhirnya di Premier League.

City cuma menang 2 kali dalam 6 laga tandang terakhirnya di Premier League (M2 S3 K1).

Prediksi skor akhir: Everton 1-1 Manchester City.