
Bola.net - Sang juara Liverpool akan main tandang melawan peringkat 15 Brighton di pekan ke-34 Premier League 2019/20, Kamis (9/7/2020). Liverpool belakangan ini mengecewakan setiap kali tampil di luar kandang. The Reds perlu memperbaikinya.
Liverpool gagal meraih kemenangan maupun mencetak gol dalam tiga laga terakhirnya di Premier League. Pasukan Jurgen Klopp ditekuk Watford 0-3, imbang 0-0 lawan Everton, dan dihancurkan Manchester City 0-4.
Setelah dipecundangi City, Liverpool bangkit dengan mengalahkan Aston Villa 2-0 di Anfield. The Reds menang melalui gol-gol Sadio Mane dan Curtis Jones. Kemenangan itu memulihkan kepercayaan diri mereka untuk menatap laga berikutnya.
Advertisement
Sama seperti Liverpool, Brighton juga baru bangkit usai dihantam klub asal kota Manchester.
Setelah kalah 0-3 menjamu Manchester United, Brighton menang 1-0 di kandang Norwich City. Gol tunggal Leandro Trossard memberi Brighton tambahan tiga poin yang sangat mereka butuhkan dalam perjuangan untuk menghindari degradasi.
Brighton belum aman dari ancaman degradasi. Melawan Liverpool, para pemainnya pasti siap memberikan yang terbaik.
Perkiraan Susunan Pemain
Brighton (4-2-3-1): Ryan; Burn, Dunk, Webster, Lamptey; Propper, Stephens, Bissouma; Trossard, Mooy; Maupay.
Pelatih: Graham Potter.
Info skuad: Izquierdo (cedera), Alzate (meragukan).
Liverpool (4-3-3): Alisson; Robertson, Van Dijk, Gomez, Alexander-Arnold; Keita, Fabinho, Wijnaldum; Mane, Firmino, Minamino.
Pelatih: Jurgen Klopp.
Info skuad: Matip (cedera), Milner (meragukan), Lovren (meragukan).
Head-to-Head dan Performa
Head-to-Head (Premier League)
- Pertemuan: 5
- Brighton menang: 0
- Gol Brighton: 2
- Imbang: 0
- Liverpool menang: 5
- Gol Liverpool: 13.
5 Pertemuan Terakhir
- 30-11-2019 Liverpool 2-1 Brighton (EPL)
- 12-01-2019 Brighton 0-1 Liverpool (EPL)
- 25-08-2018 Liverpool 1-0 Brighton (EPL)
- 13-05-2018 Liverpool 4-0 Brighton (EPL)
- 02-12-2017 Brighton 1-5 Liverpool (EPL).
5 Laga Terakhir Brighton (S-M-S-K-M)
- 07-03-2020 Wolverhampton 0-0 Brighton (EPL)
- 20-06-2020 Brighton 2-1 Arsenal (EPL)
- 24-06-2020 Leicester 0-0 Brighton (EPL)
- 01-07-2020 Brighton 0-3 MU (EPL)
- 04-07-2020 Norwich 0-1 Brighton (EPL).
5 Laga Terakhir Liverpool (K-S-M-K-M)
- 12-03-2020 Liverpool 2-3 Atletico (UCL)
- 22-06-2020 Everton 0-0 Liverpool (EPL)
- 25-06-2020 Liverpool 4-0 Palace (EPL)
- 03-07-2020 City 4-0 Liverpool (EPL)
- 05-07-2020 Liverpool 2-0 Aston Villa (EPL).
Statistik dan Prediksi Skor
Brighton cuma menang 2 kali dalam 13 laga terakhirnya di Premier League (M2 S7 K4).
Liverpool gagal mencetak gol dalam 3 laga tandang terakhirnya di Premier League.
Liverpool mencatatkan 6 clean sheet dalam 9 laga tandang terakhirnya di Premier League.
Liverpool belum pernah gagal mengalahkan Brighton di Premier League, kandang maupun tandang. Liverpool memenangi kelima pertemuan sebelumnya di kompetisi ini.
Prediksi skor akhir: Brighton 0-1 Liverpool.
Berapa prediksi skor Bolaneters? Suarakan pendapat kalian lewat kolom komentar di bawah ini.
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- Bukan Kepedean, Ini 5 Alasan MU Bisa Saingi Liverpool-Man City Musim Depan
- Dua Alasan Bertentangan Mengapa Transfer Thiago ke Liverpool Masuk Akal Sekaligus Tidak
- Liverpool Resmi Beri Kontrak Profesional Pertama untuk Wonderkid Satu Ini
- Philippe Coutinho, Solusi Playmaker yang Dibutuhkan Oleh Liverpool
- Robertson Frustrasi Dengan Penampilan Liverpool Kala Dipermalukan Manchester City
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 6 Juli 2020 16:05
-
Liga Inggris 6 Juli 2020 16:03
-
Liga Inggris 6 Juli 2020 16:01
-
Liga Spanyol 5 Juli 2020 11:00
-
Liga Italia 5 Juli 2020 10:30
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 00:52
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 00:41
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...