
Bola.net - - Arsenal akan meladeni Newcastle di Emirates Stadium pada matchweek 32 Premier League 2018/19, Selasa (02/4). Kemenangan akan membawa The Gunners menggusur Tottenham dari peringkat tiga.
Arsenal sementara berada di posisi lima dengan 60 poin. Arsenal sementara tertinggal satu poin dari Tottenham dan Manchester United yang telah memainkan pertandingan mereka pekan ini. United sudah mengalahkan Watford, sedangkan Tottenham ditekuk pemimpin klasemen Liverpool di Anfield.
Jika mampu mengalahkan Newcastle, yang tanpa kemenangan dalam tujuh laga tandang terakhirnya di Premier League, pasukan Unai Emery akan naik ke posisi tiga dengan 63 angka. Peluang untuk itu sangat terbuka.
Advertisement
Arsenal menang 11 kali dan hanya kalah sekali dalam 12 laga terakhirnya melawan Newcastle di Premier League. Arsenal juga selalu menang dalam enam laga kandang terakhirnya melawan The Magpies di kompetisi ini.
Arsenal akan bermain tanpa gelandang Lucas Torreira yang terkena skorsing. Sementara itu, Aaron Ramsey dan Granit Xhaka belum 100 persen fit. Mesut Ozil, yang telah mencetak tiga gol dan merancang satu assist dalam empat penampilan melawan Newcastle di Premier League, berpeluang jadi starter di laga nanti.
Ozil bakal men-support Alexandre Lacazette dan Pierre-Emerick Aubameyang di lini serang. Emery pasti berharap mereka mampu menampilkan performa terbaiknya.
Arsenal begitu difavoritkan meraih poin penuh. Namun Arsenal tetap harus mewaspadai potensi kejutan dari tim tamu.
Jika ada satu pemain Newcastle yang wajib diwaspadai oleh barisan belakang Arsenal, maka dia adalah Salomon Rondon.
Rondon sudah mengukir sembilan gol dan lima assist dalam 25 penampilan untuk Newcastle di Premier League musim ini. Dia adalah pencetak gol sekaligus perancang assist terbanyak Newcastle di liga musim ini.
Scroll terus ke bawah untuk melihat perkiraan susunan pemain, head-to-head, performa, statistik dan prediksi skor Arsenal vs Newcastle.
Perkiraan Susunan Pemain
Arsenal (3-4-1-2): Leno; Koscielny, Sokratis, Mustafi; Kolasinac, Xhaka, Guendouzi, Maitland-Niles; Ozil; Lacazette, Aubameyang. Manajer: Unai Emery.
Skorsing: Lucas Torreira.
Cedera: Rob Holding, Danny Welbeck, Hector Bellerin.
Meragukan: Granit Xhaka, Aaron Ramsey, Nacho Monreal.
Newcastle (5-4-1): Dubravka; Ritchie, Clark, Fernandez, Lejeune, Yedlin; Almiron, Hayden, Shelvey, Perez; Rondon. Manajer: Rafael Benitez.
Skorsing: Fabian Schar.
Cedera: Robert Elliott, Sean Longstaff.
Meragukan: Jamaal Lascelles.
Head-to-Head dan Performa
Head-to-Head (Premier League)
- Pertandingan: 47
- Arsenal menang: 27
- Gol Arsenal: 76
- Imbang: 10
- Newcastle menang: 10
- Gol Newcastle: 41.
5 Pertemuan Terakhir
- 15-09-2018 Newcastle 1-2 Arsenal (EPL)
- 15-04-2018 Newcastle 2-1 Arsenal (EPL)
- 16-12-2017 Arsenal 1-0 Newcastle (EPL)
- 02-01-2016 Arsenal 1-0 Newcastle (EPL)
- 29-08-2015 Newcastle 0-1 Arsenal (EPL).
5 Pertandingan Terakhir Arsenal (M-S-K-M-M)
- 28-02-2019 Arsenal 5-1 Bournemouth (EPL)
- 02-03-2019 Tottenham 1-1 Arsenal (EPL)
- 08-03-2019 Rennes 3-1 Arsenal (UEL)
- 10-03-2019 Arsenal 2-0 United (EPL)
- 15-03-2019 Arsenal 3-0 Rennes (UEL).
5 Pertandingan Terakhir Newcastle (M-M-K-M-S)
- 23-02-2019 Newcastle 2-0 Huddersfield (EPL)
- 27-02-2019 Newcastle 2-0 Burnley (EPL)
- 03-03-2019 West Ham 2-0 Newcastle (EPL)
- 09-03-2019 Newcastle 3-2 Everton (EPL)
- 16-03-2019 Bournemouth 2-2 Newcastle (EPL).
Statistik dan Prediksi Skor
Arsenal selalu menang dalam sembilan laga kandang terakhirnya di Premier League.
Arsenal selalu mencetak minimal dua gol dalam tujuh laga kandang terakhirnya di Premier League.
Arsenal tak pernah kebobolan lebih dari satu gol di tiap laga dalam delapan laga kandang terakhirnya di Premier League.
Newcastle tanpa kemenangan dalam tujuh laga tandang terakhirnya di Premier League (M0 S3 K4).
Arsenal memenangi enam laga kandang terakhirnya melawan Newcastle di Premier League.
Enam pertemuan terakhir Arsenal dan Newcastle di Premier League selalu berkesudahan dengan kemenangan margin satu gol.
Prediksi skor akhir: Arsenal 1-0 Newcastle.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 30 Maret 2019 16:01
-
Liga Italia 30 Maret 2019 15:31
-
Liga Inggris 30 Maret 2019 15:01
-
Liga Inggris 30 Maret 2019 14:31
-
Liga Italia 30 Maret 2019 14:01
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...