PR Emery Di Arsenal: Benahi Pertahanan

PR Emery Di Arsenal: Benahi Pertahanan
Unai Emery (c) AFP

Bola.net - - Beberapa pemberitaan mengklaim bahwa Unai Emery akan menjadi pelatih Arsenal di musim depan nanti. Jika benar terealisasi, Charlie Nicholas selaku eks The Gunners meyakini bahwa pembenahan sektor pertahanan akan menjadi tugas utamanya.

Menurut laporan yang beredar, mantan pelatih PSG tersebut akan diumumkan sebagai pelatih The Gunners pada pekan ini. Pria asal Spanyol tersebut juga lebih diunggulkan oleh publik ketimbang mantan kapten Arsenal, Mikel Arteta.

Bagi Nicholas, pertahanan Arsenal yang kerap kali dijadikan sorotan tentu perlu pembenahan. Oleh karena itu, ia meyakini bahwa Emery akan membutuhkan setidaknya dua pemain baru di lini pertahanan serta satu di sektor gawang.

"Pertahanan Arsenal sedang kacau dalam tiga atau empat tahun terakhir. Sisi itu membutuhkan perombakan total. Mungkin penjaga gawang tambahan dan sedikitnya dua atau tiga bek tengah," ujar Nicholas kepada Sky Sports.

"Jadi prioritas untuk Emery adalah fokus kepada bek tengah. Saya tahu budgetnya jauh di bawah saat di Paris, tapi dia sebenarnya telah sadar akan hal itu," pungkasnya.

Sektor pertahanan memang cukup sering dianggap sebagai titik lemah The Gunners di bawah asuhan Arsene Wenger. Bahkan salah satu pemainnya, Shkrodan Mustafi, cukup sering mendapat kritikan di sepanjang musim ini.