Poyet: Aguero Striker Terbaik Dunia, Sulit Dihentikan

Poyet: Aguero Striker Terbaik Dunia, Sulit Dihentikan
Sergio Aguero. (c) AFP
Bola.net - Sergio Aguero mendapat pujian dari manajer Sunderland, Gustavo Poyet, yang menganggap striker Manchester City itu sebagai yang terbaik di dunia.

Aguero mencetak dua gol kala City menang 4-1 atas The Black Cats di Stadium of Light (04/12). Gol-gol tersebut membuat koleksi dari pemain asal Argentina itu menjadi 19 musim ini.

"Anda harus tampil bagus secara individu (untuk bisa menghentikannya), anda harus terus berkonsentrasi, anda harus kuat, anda harus cepat, dan anda harus membantu satu sama lain. Anda harus berada di posisi yang tepat," tutur Poyet pada Sky Sports.

"Bahkan meski demikian, ia masih akan menemukan cara untuk menyerang. Kami harus menerima fakta bahwa hari ini kami bermain melawan salah satu striker terbaik di dunia," pungkasnya. [initial]

 (sky/rer)