Pontang-panting Kalahkan City, Klopp Sanjung Chamberlain

Pontang-panting Kalahkan City, Klopp Sanjung Chamberlain
Alex Oxlade Chamberlain (c) AFP

Bola.net - - Manajer , Jurgen Klopp, memberikan pujian pada Alex Oxlade-Chamberlain terkait performa apiknya kala melawan Manchester City semalam.

Chamberlain mencetak gol pembuka kala tuan rumah menang dengan skor tipis 4-3 di Anfield.

Pemain 24 tahun awalnya menjalani periode transisi yang sulit usai dibeli dari Arsenal di musim panas.

Banyak orang sempat mempertanyakan kebugarannya, namun Klopp memuji kerja keras sang pemain, yang sampai rela pontang-panting berlarian ke seluruh sudut lapangan kala tim menjamu City.

Jurgen KloppJurgen Klopp

"Senang sekali melihat bagaimana ia sudah banyak beradaptasi. Itu sangat bagus dan saya bahagia Saya tidak menyangka bahwa dia adalah sosok yang seperti ini, jika boleh jujur," tutur Klopp di Sportsmole.

"Jika anda tanya saya mana yang lebih baik, dia sebagai seorang pribadi atau pemain, saya harus sedikit berpikir. Dia bagus dalam dua hal tersebut dan menikmatinya."

"Dia masih bisa bermain di sayap, dan itu sangat penting, namun dia lebih banyak menggunakan kecepatannya di tengah. Dia harus beradaptasi sedikit lagi dan posisi gelandang tengah lebih seperti impian untuknya karena dia jarang bermain di sana, namun dia sekarang dalam kondisi yang bagus."