Pogba ungkap Bobrok Kante: Orangnya Sering Curang

Pogba ungkap Bobrok Kante: Orangnya Sering Curang
N'Golo Kante (c) AP Photo

Bola.net - Gelandang Manchester United Paul Pogba mengungkapkan sisi buruk N'Golo Kante dengan mengatakan gelandang Chelsea itu sering bermain curang saat bermain kartu.

Kante adalah gelandang kesayangan banyak orang. Susah untuk membenci gelandang asal Prancis tersebut.

Sebab ia adalah sosok yang dikenal pemalu, baik hati, pendiam, dan rendah hati. Ia tak pernah bertindak macam-macam baik di dalam maupun di luar lapangan.

Selain itu, ia juga tampil sangat mengesankan di atas lapangan. Kante menjadi tukang jagal bagi setiap serangan lawan.

1 dari 2 halaman

Sisi Buruk Kante

Paul Pogba tentu mengenal N'Golo Kante dengan cukup baik. Meski beda klub, keduanya sama-sama bermain untuk Timnas Prancis.

Pogba kemudian iseng membeberkan tingkah Kante yang selama ini tak diketahui banyak orang. Ia menyebut gelandang berusia 30 tahun itu sering berbuat curang saat bermain kartu. Namun tentu saja, ia mengungkapkan itu tidak dengan niatan negatif.

"Orangnya sering curang tuh. Sering. Di permainan kartu, permainan papan," ucap Pogba pada beIN Sport.

"Sejujurnya, saya mengatakan yang sebenarnya. Orangnya suka curang," sambungnya.

"Ia bilang ia tidak berbuat curang, tapi ia melakukannya. Ia menggunakan kelicikan. Ia anak yang pintar, N'Golo. Tapi tidak apa-apa. Anda harus mencintainya," serunya.

2 dari 2 halaman

Mustahil Benci Kante

Sebelumnya manajer Chelsea Thomas Tuchel mengungkapkan bahwa ia begitu menyukai pada N'Golo Kante karena kepribadiannya yang jempolan. Sampai-sampai ia sering memeluknya.

Paul Pogba pun mendukung klaim Tuchel. Ia mengatakan mustahil untuk tidak suka pemain seperti Kante.

"Ia pemain sepak bola yang paling dicintai dalam sejarah sepak bola. Anda harus mencintainya, Anda tidak bisa membencinya, itu tidak mungkin," serunya.

"Ia rendah hati, baik, profesional. Ia tidak akan pernah mengeluh, ia akan bekerja keras," puji Pogba.

N'Golo Kante dan Paul Pogba akan berjuang bersama timnas Prancis lagi. Keduanya akan ikut memperkuat Les Blues berlaga di Euro 2020 nanti.

(beIN Sports)