Pochettino Tuding Xavi Coba Hancurkan Tottenham

Pochettino Tuding Xavi Coba Hancurkan Tottenham
Mauricio Pochettino (c) AFP

Bola.net - - Mauricio Pochettino menuding legenda , , mencoba untuk menghancurkan dengan membantu Manchester City mendatangkan Dele Alli.

Manajer Tottenham, yang belum lama ini terus mendapat kabar mengenai Alli diincar oleh Manchester City dan Real Madrid, berkeras bahwa tidak ada satu pun pemainnya akan dijual.

Pochettino menuding Xavi mencoba untuk membantu mantan manajernya di Barcelona, Josep Guardiola, yang kini menukangi City, dengan mengganggu fokus pemain muda terbaik PFA tersebut.

Xavi belum lama ini mengatakan bahwa Alli adalah pemain yang cocok untuk gaya bermain Guardiola di City.

XaviXavi

"Mungkin Xavi bekerja untuk Manchester City? Dia ingin membantu Guardiola. Dia memasuki periode di mana ia senang berbicara. Namun dia sebelumnya pemain Barcelona - dia musuh saya. Dia coba menghancurkan fokus kami, karena dia membenci saya, dia seorang Barcelona," tutur Pochettino menurut Express.

"Karena klub kami memiliki banyak potensi, fokus ada pada pemain kami. Namun saya punya hubungan baik dengan direktur Daniel Levy. Kami punya rencana untuk meningkatkan kekuatan tim dan mempertahankan pemain."

"Dia bilang kami tidak membutuhkan uang. Jika kami ingin menjual pemain, itu karena kami ingin melakukannya. Kami juga akan merekrut pemain yang kami inginkan."