Pochettino Enggan Tangani Manchester United

Pochettino Enggan Tangani Manchester United
Mauricio Pochettino (c) AFP
- Mauricio Pochettino tidak akan menjadi bos anyar Manchester United di musim panas, karena ia punya komitmen terhadap .


Sebelumnya sempat muncul kabar yang mengatakan bahwa Pochettino telah menjadi salah satu kandidat kuat untuk menggantikan Louis van Gaal di Old Trafford.


Manajemen United dikabarkan sudah mulai mengontak sosok berusia 43 tahun tersebut. Namun sepertinya klub bakal harus mengarahkan fokus pada Jose Mourinho di musim panas mendatang.


Menurut laporan The Mirror, Pochettino memutuskan bahwa ia akan menangani Tottenham untuk jangka panjang dan hal itu membuatnya tak bisa berpaling ke proyek yang akan dijalankan United.


Pochettino sendiri keluar dari Southampton untuk pergi ke White Hart Lane dua musim lalu dan kini ia dinilai cukup sukses menangani Harry Kane dkk, dengan membuat tim duduk di peringkat dua klasemen dan punya kans untuk menjadi juara Premier League musim ini. [initial]


 (mir/rer)