
Bola.net - Mantan gelandang Arsenal, Robert Pires, merasa yakin jika Mesut Ozil bakal mampu mengantarkan gelar juara Premier League bagi The Gunners.
Ozil didatangkan ke Emirates menjelang berakhirnya bursa transfer musim panas kemarin, dengan bandrol €47 juta. Selain menjawab kritik terkait kebijakan transfer klub, banyak yang meyakini playmaker timnas Jerman itu bakal sukses di bawah arahan Arsene Wenger.
Hal tersebut juga diyakini Pires, yang sempat mengenyam sukses di Inggris bersama Arsenal. Menurutnya, Ozil bakal membawa sukses bagi eks timnya bersama para pemain muda yang sudah mulai matang.
"Memungkinkan bagi Arsenal untuk menang karena kini para pemain muda sudah berkembang dan lebih berpengalaman. Mereka juga punya komposisi bagus bagi Wenger. Jika anda menempatkan Ozil di tengah, maka itu akan jadi komposisi yang sangat bagus untuk Arsenal," tutur Pires.
Ditambahkannya jika dengan kemampuan saat ini, Ozil bakal mampu membuat sepakbola Arsenal menjadi lebih sederhana, namun juga kian berbahaya. Hal itu terlihat dari pengalaman atas klub-klub yang pernah dibela pemain 24 tahun itu.
"Ozil adalah seorang pemain yang bagus, ia bermain untuk timnas Jerman, Real Madrid, dan kini untuk Arsenal. Ia punya pengalaman, dan saya kira sepakbola akan lebih simpel saat ini," tandas Pires.
Banyaknya pujian yang diraih Ozil sejak kedatangannya ke Arsenal memang bukan tanpa alasan. Tiga proses gol yang diciptakannya pada laga terakhir kontra Stoke City telah menjadi bukti, jika Arsenal kini kembali memiliki mesin baru di lini tengah. [initial] (gl/atg)
Ozil didatangkan ke Emirates menjelang berakhirnya bursa transfer musim panas kemarin, dengan bandrol €47 juta. Selain menjawab kritik terkait kebijakan transfer klub, banyak yang meyakini playmaker timnas Jerman itu bakal sukses di bawah arahan Arsene Wenger.
Hal tersebut juga diyakini Pires, yang sempat mengenyam sukses di Inggris bersama Arsenal. Menurutnya, Ozil bakal membawa sukses bagi eks timnya bersama para pemain muda yang sudah mulai matang.
"Memungkinkan bagi Arsenal untuk menang karena kini para pemain muda sudah berkembang dan lebih berpengalaman. Mereka juga punya komposisi bagus bagi Wenger. Jika anda menempatkan Ozil di tengah, maka itu akan jadi komposisi yang sangat bagus untuk Arsenal," tutur Pires.
Ditambahkannya jika dengan kemampuan saat ini, Ozil bakal mampu membuat sepakbola Arsenal menjadi lebih sederhana, namun juga kian berbahaya. Hal itu terlihat dari pengalaman atas klub-klub yang pernah dibela pemain 24 tahun itu.
"Ozil adalah seorang pemain yang bagus, ia bermain untuk timnas Jerman, Real Madrid, dan kini untuk Arsenal. Ia punya pengalaman, dan saya kira sepakbola akan lebih simpel saat ini," tandas Pires.
Banyaknya pujian yang diraih Ozil sejak kedatangannya ke Arsenal memang bukan tanpa alasan. Tiga proses gol yang diciptakannya pada laga terakhir kontra Stoke City telah menjadi bukti, jika Arsenal kini kembali memiliki mesin baru di lini tengah. [initial] (gl/atg)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bolatainment 23 September 2013 23:29
-
Liga Champions 23 September 2013 20:12
-
Liga Inggris 23 September 2013 16:40
-
Liga Champions 23 September 2013 15:35
-
Liga Inggris 23 September 2013 13:54
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 13:03
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Otomotif 23 Maret 2025 12:21
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 12:20
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 12:20
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...