Pires Bela Filosofi Andalan Wenger

Pires Bela Filosofi Andalan Wenger
Robert Pires (c) AFP
- Eks gelandang timnas Prancis, Robert Pires, membela filosofi Arsene Wenger yang enggan untuk membeli pemain dengan mahal selama ini di .


Sejak dulu, Wenger dikenal lebih suka merekrut talenta-talenta muda berbakat dan menjadikannya pemain bintang. Hal itu terus dilakukannya meski The Gunners sampai paceklik gelar dan ia dikritik habis-habisan oleh fans klub tersebut.


Musim ini ia juga tetap dikritik karena tak membeli pemain bintang seperti yang dilakukan Manchester City atau Manchester United. Meski sudah membeli sejumlah pemain seperti Shkodran Mustafi, Lucas Perez, Granit Xhaka dan Rob Holding, Wenger tetap mendapat kritikan.


Pires pun pasang badan membela filosofi ala manajer Prancis tersebut. Ia juga melihat bahwa tim yang ada saat ini sudah sangat bagus meski tak diperkuat pemain baru yang mahal.


"Saya percaya pada tim ini, skuad ini, dan tentu saja pada Arsene Wenger , " katanya. Saya tahu banyak fans kritis tentang Arsene. Tapi ini adalah filosofi kami, untuk tidak menghabiskan banyak uang, dibandingkan dengan (Manchester) United, (Manchester) City atau Chelsea," tegasnya seperti dilansir Soccerway.


"Saya pikir kualitasnya ada. Ini adalah pendapat saya. Tetapi ketika Anda melihat semua nama-nama di Arsenal, kualitasnya sungguh luar biasa. Karena kadang-kadang saya berlatih dengan orang-orang itu dan timnya ini sangat, sangat bagus," seru Pires.


"Mungkin kita perlu keberuntungan untuk musim ini dan mari kita berharap dan berdoa," tutupnya. [initial]


 (sw/dim)