
Bola.net - - Bek anyar Everton, Michael Keane mengungkapkan sebuah fakta mengejutkan mengenai kepindahannya ke Merseyside. Keane menyebut ia menolak tawaran mantan klubnya Manchester United demi bergabung dengan Everton.
Keane sendiri bukan sosok yang asing bagi Manchester United. Ia merupakan produk akademi setan merah yang meninggalkan klub pada tahun 2015 silam demi mendapat kesempatan bermain.
Bersama Burnley, ia berkembang menjadi salah satu bek muda potensial. Oleh karenanya Everton bersedia mengucurkan dana sebesar 30 Juta pounds untuk mendapatkan tanda tangan sang pemain.
Michael Keane
Keane sendiri mengakui bahwa sebelum ia pindah ke Goodison Park, ia menolak tawaran Manchester United untuk pulang ke Old Trafford. "Tentu saja kembali ke Manchester United adalah sebuah godaan yang sangat besar," beber Keane kepada Daily Star.
"MU merupakan klub masa kecil saya, namun saya harus mengesampingkan hati saya untuk berpikir apa yang terbaik untuk saya. Saya merasa bahwa klub ini [Everton] merupakan tempat terbaik bagi saya untuk melanjutkan perkembangan saya."
"Klub ini memiliki sejarah yang besar dan memiliki basis fans yang kuat. Jadi saya tidak sabar untuk mengenakan seragam klub ini untuk bermain di sini." tutup bek berusia 24 tahun tersebut.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 3 Juli 2017 22:32
-
Liga Inggris 3 Juli 2017 21:40
-
Liga Inggris 3 Juli 2017 20:19
-
Liga Inggris 3 Juli 2017 19:22
-
Open Play 3 Juli 2017 15:57
LATEST UPDATE
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 08:58
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 08:30
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 08:17
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 08:15
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 08:13
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 08:11
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...