
Bola.net - Pakar sepak bola Inggris, Ally McCoist mempertanyakan keputusan Harry Kane pindah ke Bayern Munchen. Ia menilai sang striker seharusnya pindah ke Manchester United pada musim panas ini.
Sejak musim 2022/2023 berakhir, Kane memang santer dikabarkan akan cabut dari Tottenham. Sang striker disebut ingin mencari klub baru karena ia menilai The Lillywhites gagal memenuhi ambisinya.
Ada dua klub yang santer dikaitkan dengan Kane, yaitu Manchester United dan Bayern Munchen. Kane akhirnya memilih pindah ke Jerman untuk menerima pinangan Bayern Munchen.
Advertisement
McCoist mengaku tidak habis pikir dengan keputusan Kane tersebut. Ia menilai sang striker seharusnya pindah ke MU bukannya ke Bayern.
Simak komentar lengkap sang pakar di bawah ini.
Pilihan yang Lebih Baik
Kepada talkSPORT, McCoist menilai bahwa Bayern Munchen memang opsi yang menarik untuk dituju Kane.
Namun ia menilai ketimbang Bayern, MU bisa jadi opsi yang jauh lebih baik untuk karir sang striker.
"Bayern Munchen adalah salah satu klub terbesar di dunia. Namun jika saya jadi Harry Kane, saya akan lebih memilih pindah ke Manchester United," ujar McCoist.
Dapat Keduanya
McCoist menyebut bahwa ada beberapa keuntungan bagi Kane jika ia pindah ke MU. Selain ia bisa memenangkan trofi juara, ia juga bisa mengejar rekor pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah EPL yang saat ini masih dipegang Alan Shearer.
"Jika ia pindah ke United, ia mendapatkan dua hal yang besar. Ia pasti akan mengamankan rekor itu [top skor sepanjang masa EPL] dan itu adalah sebuah pencapaian yang fantastis," sambung sang pandit.
"Ketika ia memiliki pilihan untuk pinadh ke klub yang memiliki kans memenangkan liga dan mendapatkan rekor itu, maka ia seharusnya memilih pilihan itu," ia menandaskan.
Datangkan Striker Lain
Manchester United sendiri memang pada akhirnya memutuskan untuk tidak mengejar jasa Kane.
Setan Merah memutuskan untuk merekrut Rasmus Hojlund dari Atalanta, di mana mereka menhabiskan total sekitar 85 juta Euro untuk jasa sang striker.
Klasemen Premier League
(talkSPORT)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 13 Agustus 2023 17:00
-
Liga Inggris 13 Agustus 2023 15:00
-
Liga Champions 12 Agustus 2023 21:45
Nama Harry Kane Masuk, Ini 5 Pemain Inggris Termahal dalam Sejarah
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 15:10
-
Otomotif 22 Maret 2025 15:08
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:05
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:48
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 14:14
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...