
Bola.net - Manajer Arsenal, Mikel Arteta mengakui bahwa penurunan ketajaman Pierre-Emerick Aubameyang di depan gawang lawan membuatnya cukup prihatin.
Musim ini Aubameyang sudah tampil sebanyak 14 kali di semua kompetisi. Dari jumlah tersebut, penyerang 32 tahun itu mencetak tujuh gol.
Namun, gol terakhir Aubameyang bagi Arsenal tercipta pada laga versus Aston Villa, 22 Oktober lalu. Artinya, Aubameyang sudah tak mencetak gol lagi dalam lima laga terakhir.
Advertisement
Pengakuan Mikel Arteta
Jelang lawatan ke markas Everton, Selasa (7/12/2021) dini hari nanti, Arteta pun mengakui bahwa performa Aubameyang akhir-akhir ini menjadi perhatiannya.
“Anda selalu [prihatin] ketika striker utama Anda tidak mencetak gol tetapi dia berusaha sekuat tenaga," ujar Arteta seperti dikutip Sportsmole.
“Dia sadar betapa kami membutuhkannya sebagai tim untuk mencetak gol dan saat ini, itu tidak datang tetapi sisa hal yang kami minta dia lakukan, dia mencoba yang terbaik.” tambahnya.
Aubameyang Tuai Kritik
Baru-baru ini, Aubameyang menuai kritik pedas dari berbagai pihak karena kegagalan dirinya memanfaatkan peluang emas menjadi gol.
Bahkan, Aubameyang menyia-nyiakan peluang emas dalam dua laga beruntun, yakni kala menghadapi Newcastle dan Manchester United.
Menarik dinanti apakah Aubameyang bakal bisa kembali ke daftar pencetak gol dalam laga melawan Everton nanti.
Klasemen Premier League
Sumber: Sportsmole
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 5 Desember 2021 19:50
Meski Ketajaman Menurun, Aubameyang Masih Diminati Madrid dan Milan
-
Liga Inggris 5 Desember 2021 11:01
-
Liga Inggris 4 Desember 2021 19:00
Dusan Vlahovic Susah, Arsenal Beralih ke Striker Benfica Ini
-
Liga Inggris 4 Desember 2021 06:00
Ditinggal Lacazette, Arsenal Bajak Penyerang Timnas Inggris Ini?
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:47
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...