Phil Neville: Fellaini Akan Bersinar

Phil Neville: Fellaini Akan Bersinar
Marouane Fellaini (c) AFP
Bola.net - Staf Pelatih Manchester United Phil Neville percaya bahwa Marouane Fellaini perlu mulai mengalami perasaan 'menang' di Manchester United.

Fellaini dibeli dari Everton dengan seharga 27,5 Juta Poundsterling tetapi Fellaini sendiri belum bisa menunjukkan performa impresif di Manchester United ditambah dengan cedera yang menghantamnya.

"Apa yang terpenting bagi fellaini ialah ia harus bermain dengan baik di pertandingan dan mencetak gol," Ujar Neville.

"Fellaini harus mengalami perasaan bahwa anda adalah bagian dari sebuah tim yang selalu menang"

"Ia juga harus mencetak gol dari lini tengah, tidak ada yang lebih baik dari Fellaini", tutup Phil Neville.

Absennya Phil Jones dan Michael Carrick dalam pertandingan Liga Inggris kontra Everton rabu ini menjadi kesempatan bagi fellaini untuk unjuk gigi. Sebagai catatan Fellaini pada musim ini baru turun sebanyak empat kali di musim ini. [initial]

   (sky/han)