
- Pelatih Arsenal, Unai Emery mengaku terkejut dengan kritikan-kritikan yang menimpa Petr Cech. Emery menyebut sang kiper telah tampil dengan luar biasa, sehingga ia tidak layak dikritik.
Kiper 36 tahun ini musim ini masih menjadi pilihan utama Unai Emery di bawah mistar gawang Arsenal. Ia berhasil mengungguli Bernd Leno yang didatangkan Arsenal dari Bayer Leverkusen di musim panas ini.
Advertisement
Namun sejauh ini Cech mendapatkan banyak kritikan. Ia dinilai tidak mampu mengeksekusi taktik Emery yang memulai permainan dari kiper dengan baik, sehingga ia beberapa kali membuat blunder yang berbahaya.
Namun Emery sendiri tidak sependapat dengan kritikan-kritikan itu karena menurutnya Cech sudah tampil luar biasa sejauh ini. "Saya cukup terkejut karena ada banyak kritikan kepada Cech," buka Emery seperti yang dikutip Sportsmole.
Baca pembelaan Emery untuk sang kiper selengkapnya di bawah ini.
Penampilan Luar Biasa
Emery sendiri menilai Cech sudah menunjukan penampilan yang luar biasa sejak awal musim sehingga ia menilai sang kiper veteran tidak selayaknya di kritik.
"Di sesi pra musim kami dan juga pertandingan pertama kami di liga musim ini dia bermain dengan sangat bagus dan layak mendapatkan pujian."
"Bernd Leno juga mulai berkembang bersama kami dan dia harus memahami bahwa ada kompetisi yang sangat berat di tim ini bersama dengan Petr."
Performa Mengagumkan
Emery percaya kritikan-kritikan atas Cech seharusnya sudah bisa terhapuskan setelah sang kiper tampil luar biasa melawan Everton di akhir pekan kemarin.
"Petr memiliki pengalaman yang sangat kaya dan ia juga memiliki kualitas yang begitu hebat. Dia mengawali musim ini dengan sangat baik dan saya rasa dia sudah menunjukan performa yang kami inginkan."
"Hari ini [vs Everton] dia menunjukan mengapa ia pantas menjadi kiper utama kami dan kami ingin dia bekerja keras setiap hari dan menunjukan performa yang bagus bagi kami." tandasnya.
Rotasi Kiper
Cech sendiri kemungkinan akan dirotasi oleh Emery saat Arsenal menghadapi Brentford di ajang Carabao Cup nanti.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 September 2018 22:48
-
Liga Inggris 24 September 2018 22:17
-
Liga Inggris 24 September 2018 19:52
Lacazette Dan Aubameyang Dianggap Warisan Wenger untuk Arsenal
-
Liga Inggris 24 September 2018 18:02
-
Liga Inggris 24 September 2018 15:36
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:54
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:49
-
Liga Champions 20 Maret 2025 23:44
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 23:40
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 23:00
-
Asia 20 Maret 2025 22:49
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...