Petit Tuding Wenger Telah Bikin Fans Arsenal Kecewa

Petit Tuding Wenger Telah Bikin Fans Arsenal Kecewa
Arsene Wenger (c) AFP
- Emmanuel Petit menuding Arsene Wenger telah mengecewakan fans karena kemungkinan besar The Gunners gagal juara musim ini.


Arsenal sempat dijadikan favorit juara liga pada musim ini. Hal tersebut tak lepas dari solidnya performa tim tersebut, plus bagusnya penampilan para individu yang memperkuat The Gunners. Mereka juga berhasil melewati periode super sibuk dengan cukup bagus, tak seperti tahun-tahun sebelumnya.


Sayangnya mereka juga sempat terpeleset dalam beberapa laga. Akhirnya mereka pun tertinggal cukup jauh dari Leicester City yang ada di puncak klasemen. Selisih di antara keduanya mencapai 11 angka. Hal itulah yang kemudian membuat banyak pihak menuntut agar Wenger mundur saja dari posisinya saat ini.


Hal senada juga sempat diungkapkan Petit. Dan kini ia juga menyebut mantan bosnya itu telah mengecewakan para fans berkat ketidakmampuannya menjadikan Arsenal salah satu penantang kuat gelar juara EPL.


"Anda telah mengecewakan para fans. Anda membuat klub ini kecewa karena tahun ini semestinya jadi tahun bagi kami (untuk jadi juara)," ketus Petit pada Sky Sports.


"Apakah Anda pikir Chelsea, Liverpool, Man City dan Man United akan melakukan hal yang sama musim depan? Mereka justru akan tampil lebih kuat. Jika tahun ini, Anda tak bisa bersaing dengan Spurs, dengan segala hormat, dan Leicester, maka Anda pindah saja. Maaf," tegasnya. [initial]


 (sky/dim)