Petinggi United Terbang Pulang Untuk 'Transfer Penting'

Petinggi United Terbang Pulang Untuk 'Transfer Penting'
United sudah alami kemajuan untuk Fabregas? (c) AFP
Bola.net - Chief Executive Manchester United Ed Woodward secara mendadak meninggalkan tur pramusim United d Australia dan terbang kembali ke Inggris. Kepulangan Woodward ini disebut untuk mengurus transfer penting United.

Belum jelas transfer mana yang dimaksud karena United saat ini memang tengah terkait banyak spekulasi transfer. Yang jelas, transfer itu dipastikan melibatkan pemain besar karena memerlukan kehadiran Woodward secara langsung.

Kemungkinan pertama adalah United mulai mempertimbangkan tawaran untuk Wayne Rooney dari Chelsea. The Blues kemarin memang sudah membuat tawaran untuk sang penyerang (meski juga sudah ditolak United).

Di sisi lain, bisa jadi United sudah menemui kemajuan dalam usaha mereka mendapatkan Cesc Fabregas dari Barcelona FC. Seperti diketahui, United sudah menawarkan 30 juta euro untuk Fabregas, meski juga sudah ditolak Barca.

Kemungkinan lainnya adalah United sudah menemui titik terang dalam usahanya mendapatkan Leighton Baines dan Marouane Fellaini dari Everton. Baines dan Fellaini memang kerap disebut akan bereuni dengan David Moyes di Old Trafford. [initial]

Barca, PSG dan United Rebutan Marquinhos

Chelsea Akui Tawar Rooney Dari United

Tawaran Chelsea Untuk Rooney Ditolak United (men/hsw)